Ketika lemari es tidak memiliki cukup ruang antara kumparan ini dan dinding.
Akibatnya energi akan terbuang sia-sia.
Energi yang dikeluarkan juga tidak akan sebanding dengan hasilnya.
Tagihan listrik akan membengkak sementara energi yang keluar tidak maksimal.
Untuk menyiasatinya, Anda bisa menjauhkan lemari es dari dinding hanya beberapa inci.
Selain itu, Anda juga harus membersihkan kumparan sesekali untuk memastikan ventilasinya baik.
Bukan cuma itu, banyak produsen telah mengatur lemari es mereka untuk memiliki suhu rendah yang tidak perlu.
Hal ini menyebabkan lemari es Anda membuang energi.
Kisaran suhu yang ideal untuk lemari es Anda agar makanan Anda tetap segar adalah antara 35°F dan 40°F.
Jika tidak ada suhu yang tercantum pada dial, Anda bisa melihat situs web atau buku petunjuk pabrik.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR