Konon, cara mencuci sutil kayu ini sempat populer di media sosial, loh.
Caranya juga mudah, yakni:
- Pertama, cukup rendam sutil kayu di air mendidih selama beberapa menit atau hingga kotorannya luruh.
- Setelah kotorannya luruh, cuci sutil kayu seperti mencuci perkakas dapur biasa.
- Kemudian, keringkan dulu sebelum disimpan agar tidak berjamur.
Team Dapur Lezat dalam buku "SajianKu VOL 13/I/2014 Serba-Serbi Mengenal Tofu Lebih Dekat, Agar Sup Lebih Gurih & Lezat" terbitan PT Gramedia Pustaka Utama turut membagikan cara membersihkan sutil kayu yang mudah diikuti.
Caranya ialah dengan merendam sutil, spatula, atau sendok kayu di larutan air cuka.
Setelah digunakan, rendam sutil kayu di air yang sudah diberi cuka.
Diamkan hingga semalaman agar kotorannya luruh.
Keesokan harinya, cuci dengan air bersih lalu tiriskan hingga kering.
Baca Juga: Wajah Jadi Mulus, Begini Cara Menghilangkan Bekas Jerawat yang Menghitam Pakai Pepaya
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR