SajianSedap.com - Menjaga payudara agar tetap sehat dan kencang memang cukup rumit.
Ditambah jika sudah memiliki momongan, membuat payudara wanita mulai mengendur dan tidak kencang lagi.
Kalaupun ingin kencang lagi harus dengan ekstra keras dan juga mengosumsi obat-obatan tertentu.
Sebenarnya ada cara alami membuat payudara kencang layaknya ABG.
Seperti mengonsumsi deretan makanan berikut ini.
Melansir GridHealth, berikut daftar makanan yang bisa membantu payudara kencang secara alami.
Dilansir dari In Life Health Care, membesarkan sekaligus mengencangkan payudara bisa dilakukan dengan rutin mengonsumsi sayuran hijau.
Ini karena sayuran hijau seperti brokoli, kale, dan bayam kaya akan fitoestrogen yang dapat membentuk lebih banyak jaringan payudara.
Tak hanya itu, ada juga kandungan zat besi, kalsium, dan antioksidan yang dapat memperindah bentuk payudara.
Sudah banyak yang tahu kalau kacang kedelai dan produk olahannya merupakan makanan terbaik untuk memperbesar dan mengencangkan payudara.
Kacang kedelai mempunyai kandungan isoflavon yang tinggi dan membantu menghilangkan sel kanker maupun radikal bebas yang bisa membesarkan payudara.
Baca Juga: 4 Cara Memperbesar Payudara dengan Bahan Alami, Tidak Perlu Krim Pembesar Kalau Pakai Trik ini
Makanan untuk mengencangkan payudara selanjutnya adalah seafood.
Beberapa makanan laut terbukti mampu meningkatkan hormon seks dan mendorong pertumbuhan jaringan payudara.
Mangan adalah komponen yang ada di seafood seperti udang, tiram, dan kerang yang membantu mempercepat estrogen serta mengembangkan lebih banyak jaringan payudara.
Apabila sedang berusaha untuk mengencangkan payudara yang sudah mulai mengendur, kacang-kacangan wajib dimasukkan ke dalam daftar makanan sehari-hari.
Kacang mete, kenari, almond, dan kacang tanah adalah sumber yang baik ketika seseorang menginginkan payudara yang lebih besar.
Kacang-kacangan adalah salah satu makanan untuk membesarkan payudara secara normal, karena merupakan sumber protein dan lemak yang baik bagi tubuh.
Ayam juga merupakan salah satu makanan untuk mengencangkan payudara dan membuatnya tampak lebih besar, serta indah.
Mengonsumsi ayam dapat meningkatkan produksi estrogen.
Namun, tidak semua jenis ayam bisa dimakan.
Hindari mengonsumsi ayam yang mengandung bahan kimia dan pilihlah ayam kampung yang segar.
Makanan untuk merangsang pertumbuhan payudara selanjutnya yakni daging tanpa lemak. Protein sangat penting saat seorang wanita menginginkan payudara kencang dan besar.
Mengonsumsi daging tanpa lemak tak hanya memenuhi kebutuhan protein, tapi juga dapat menambah volume payudara.
Itulah enam jenis makanan untuk mengencangkan payudara yang kendur.
Cuma Pakai Tepung Terigu, Ini Cara Ampuh Mengusir Semut di Rumah Sampai ke Sarang-sarangnya
KOMENTAR