Baking soda populer sebagai bahan serba guna dalam rumah tangga, termasuk membersihkan perabotan rumah, tak terkecuali noda kekuningan pada sepatu.
Sifat pembersihannya yang sedikit abrasif menjadikannya sempurna sebagai pembersih sepatu.
Yang Anda butuhkan untuk menghilangkan noda kekuningan itu adalah baking soda, air hangat, wadah, dan sikat gigi.
Caranya, buat pasta pembersih dari campuran baking soda dan air hangat. Kemudian celupkan bulu sikat gigi ke dalam pasta dan gunakan untuk menggosok semua bagian sol setiap sepatu.
Bilas sikat dan gunakan lebih banyak pembersih seperlunya hingga sepatu bebas noda, lalu seka dengan air bersih.
Pemutih sangat ideal untuk mengubah sol sepatu dari kuning menjadi putih. Berikut caranya:
Yang Anda butuhkan adalah pemutih, air, wadah, kuas lembut, dan handuk.
Caranya, isi wadah dengan air hangat dan tambahkan sedikit pemutih.
Oleskan pembersih ke setiap sol sepatu dengan sikat lembut dan gunakan gerakan memutar untuk menghilangkan noda kuning.
Bilas bagian bawah sepatu dengan air bersih dan keringkan dengan handuk.
Cara paling mudah untuk membersihkan sol sepatu dengan sedikit bagian yang menguning adalah dengan menggunakan pasta gigi dan sikat gigi bekas.
Baca Juga: Tanpa Dicuci, Bau Tak Sedap Di Sepatu Bisa Hilang Modal Semprot 1 Bahan Dapur Ini
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Tips Bulletin |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR