SajianSedap.com - Menu barbeque tahun baru yang enak dan mudah dibuat adalah Resep Kebab Peanut Barbeque ini.
Saat ingin menyajikan menu barbeque tahun baru saat berkumpul bersama keluarga, segera contek Resep Kebab Peanut Barbeque enak ini saja.
Dijamin, pemula sekalipun tetap bisa menghadirkan Resep Kebab Peanut Barbeque enak ini untuk menu barbeque tahun baru karena membuatnya mudah banget.
Baca Juga: Resep Apem Tape Panggang, Kue Tradisional Bertekstur Empuk yang Rasanya Mantap Di Lidah
Waktu: 30 Menit
Sajian: 12 Tusuk
Bahan:
500 gram daging sapi has dalam, potong kotak 2x2x2cm
3 sendok makan saus barbeque
2 sendok makan selai kacang creamy
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan minyak zaitun
3 batang daun bawang, potong panjang 2 cm
Cara Membuat Kebab Peanut Barbeque:
1. Campur saus barbeque, selai kacang, garam, merica bubuk, dan minyak zaitun sampai rata.
2. Masukkan daging. Diamkan minimal 1 jam dalam lemari es.
3. Tusuk daging di tusuk sate bergantian dengan daun bawang.
4. Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai matang.
KOMENTAR