SajianSedap.com - Saat ini orang-orang sudah sibuk mencari bumbu marinasi daging untuk BBQ.
Soalnya, Natal dan tahun baru tinggal menghitung hari.
BBQ menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu banyak orang.
Jadi, pastikan Anda membuat bumbu marinasi yang enak dan sedap.
Namun, bumbu yang enak bakal sia-sia kalau tidak meresap sempurna ke daging.
Untuk itu, Anda wajib tahu tips memarinasi daging agar bumbunya meresap sempurna.
Kalau bumbunya meresap sempurna, dijamin dagingnya juga bakal lebih sedap.
Ada tips sederhana agar bumbu marinasi bisa meresap sempurna ke dalam daging.
Yakni dengan menambahkan bahan dapur yang punya rasa asam.
Tips Agar Bumbu Marina Meresap Sempurna ke Daging
Daging BBQ Anda bisa seenak di restoran kalau cara memarinasinya benar.
Baca Juga: Cara Mengerok Daging Kelapa Muda Tanpa Pakai Alat, Biar Antigagal Harus Dibekukan Dahulu
Sebenarnya banyak sekali cara membumbui daging.
Namun, marinasi adalah cara paling mudah dan simpel.
Meski mudah dan simpel, memarinasi daging supaya bumbunya meresap juga ada tips khususnya.
Manfaatkan Bahan Dapur Agar Bumbu Marinasi Meresap Sempurna
Melansir dari Vincentsmeatmaker.com, Anda bisa memanfaatkan bahan dapur yang rasanya asam.
Misalnya seperti cuka putih atau cuka sari apel.
Atau, Anda bisa menggunakan buah-buahan.
Seperti jeruk, mangga, dan juga kiwi yang diambil air atau sarinya saja.
Kandungan asam dalam bahan-bahan di atas bisa membantu memecah jaringan daging.
Sehingga daging bisa jadi lebih empuk.
Kalau dagingnya empuk, maka bumbu marinasinya bakal lebih mudah menyerap.
Baca Juga: 5 Cara Mengempukkan Daging Tanpa Presto, Salah Satunya Pakai Nanas
Caranya, siapkan daging yang sudah dipotong.
Tuangkan bumbu marinasi pilihan Anda ke dalam wadah.
Kemudian, masukkan daging yang akan Anda jadikan BBQ.
Tambahkan cuka putih atau sari jeruk, mangga, atau kiwi ke dalam wadah marinasi.
Kemudian diamkan selama 30-60 menit.
Pastikan Anda menutup wadahnya daging dengan rapat, ya.
Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Daging Bakar Bumbu Santan Cabai Tumbuk Bakal Jadi Menu Makan Siang Favorit Keluarga
Source | : | Vincentsmeatmaker.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR