SajianSedap.com - Kulkas menjadi tempat terbaik untuk menyimpan bahan makanan.
Suhu dingin dalam kulkas mampu mencegah makanan cepat busuk.
Kulkas sendiri dinyalakan sepanjang hari dengan bantuan listrik.
Sehingga, banyak orang yang kebingungan saat mati lampu atau pemadaman listrik.
Soalnya, makanan bisa terancam busuk kalau suhu kulkas tiba-tiba berubah.
Namun, ada beberapa trik yang bisa Anda ikuti kalau ingin makanan di kulkas tetap segar meski sedang mati lampu.
Salah satunya dengan tetap menutup pintu kulkasnya.
Meski sepele, tips satu ini terbilang ampuh menyegarkan makanan saat listrik padam.
Untuk itu, Anda bisa mengikuti tips tersebut saat mati lampu.
Tips Agar Makanan di Kulkas Tetap Segar saat Listrik Padam
Saat listrik padam, suhu di dalam kulkas lama kelamaan bakal berubah.
Es di freezer pun bakalan mencair.
Melansir dari Insider.com, ada 3 tips yang bisa Anda ikuti untuk menjaga makanan di kulkas tetap segar saat listrik padam.
Apa saja?
1. Tetap Tutup Kulkas Rapat-Rapat
Saat listrik padam, pastikan Anda tidak membiarkan kulkas terbuka.
Sebab, kulkas punya kemampuan mempertahankan suhu dinginnya saat listrik padam.
Kulkas yang tertutup bisa tetap dingin sampai 4 jam ke depan.
Sementara freezer bisa mempertahankan suhu dinginnya selama 24 kalau isi di dalamnya tidak penuh.
Kalau isinya penuh, freezer bisa mempertahankan suhi dinginnya selama 48 jam.
2. Pindahkan Bahan Makanan ke Freezer
Freezer punya kemampuan mempertahankan suhu dinginnya lebih lama.
Kalau ada sisa ruang, Anda bisa memindahkan makanan ke dalam freezer.
Misalnya seperti daging, makanan kaleng, atau daging olahan.
Masukkan makanan-makanan tersebut ke dalam freezer dan jangan dibuka-buka lagi.
3. Pakai Bantuan Es Batu
Kalau listrik padam dalam waktu yang lama, Anda bisa memanfaatkan es batu.
Beli beberapa kantong es batu, kemudian masukkan ke dalam wadah.
Kalau bisa, pakai termos es batu supaya tidak mudah meleleh.
Pindahkan bahan-bahan makanan yang ada di kulkas ke dalam termos es batu.
Kemudian tutup rapat dan jangan dibuka sampai listriknya menyala lagi.
Semoga informasinya bermanfaat!
Baca Juga: Sudah Tahu Belum? Cara Simpan Jamur Kancing Supaya Tidak Mudah Menghitam Bisa Pakai 3 Trik Ini
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | insider.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR