Sajiansedap.com - Diabetes atau kencing manis adalah salah satu penyakit yang mempengaruhi banyak orang.
Hingga kini, banyak orang yang didiagnosis diabetes berkutik dengan cara mengontrol gula darah mereka.
Penyebab utama diabetes adalah ketika tubuh kita berhenti memproduksi insulin dan kedua adalah ketika tubuh tidak merespon insulin yang diproduksi oleh tubuh.
Peningkatakan kadar gula darah ini mengakibatkan bagian tubuh mulai mengalami kesulitan bekerja.
Sehingga penting untuk segera melakukan perawatan untuk mengontrol gula darah dan menghindari komplikasi diabetes.
Baca Juga: Menu Sarapan yang Bisa Naikkan Kadar Gula Darah Tanpa Disadari
Perawatan diabetes dapat melalui diet, obat-obatan oral, atau insulin adalah pengobatan yang utama.
Alih-alih menggunakan obat kimia yang mungkin memiliki efek samping, gunakanlah bahan alami.
Ya, salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah kayu manis.
Kayu manis dikemas dengan kandungan gizi baik untuk menurunkan gula darah tinggi.
Penasaran bagaimana mengolah kayu manis untuk mengobati diabetes?
Lihat berikut ini untuk Anda coba sebagai pengobatan di rumah.
Cara Menurunkan Gula Darah Tinggi Tipe 2
Diabetes tipe 2 menjadi salah satu jenis penyakit gula darah yang paling banyak dialami oleh masyarakat Indonesia.
Tipe diabetes ini terjadi ketika sel-sel pada tubuh sudah tidak sensitif terhadap insulin, sehingga kadar gula darah pun tidak terkontrol sama sekali.
Jika dibiarkan, diabetes tipe 2 ini bisa menjadi sangat berbahaya karena dapat menyebabkan komplikasi, seperti stroke, kerusakan saraf, bahkan sampai penyakit jantung.
Oleh sebab itu, Anda harus mengetahui obat alami untuk mengatasi diabetes tipe 2 yang bisa ditemukan dengan mudah di sekitar tempat tinggal.
Bahkan, beberapa jenis obat alami ini bisa Anda temukan di rumah karena menjadi bumbu dapur sehari-hari.
Melansir dari laman kompas.com, berikut Sonora ID bagikan informasi lengkap tentang 7 obat alami untuk mengatasi diabetes tipe 2.
1. Kayu Manis
Kayu manis yang dikenal sebagai rempah-rempah untuk bumbu dapur ini dikenal sangat ampuh sebagai obat alami mengatasi diabetes tipe 2.
Sebuah penelitian pada tahun 2016 berhasil membuktikan bahwa kayu manis bisa meningkatkan kadar glukosa plasma puasa atau hemoglobin A1c (HbA1c).
Jenis rempah ini bisa membantu tubuh dalam mengurangi kadar glukosa dalam darah dan mengurangi resistensi insulin.
Baca Juga: Terbukti Ampuh Bikin Suami Berhenti Merokok, 4 Makanan Ini Solusinya
Anda bisa menambahkan kayu manis pada makanan atau mengonsumsinya dalam bentuk suplemen secara rutin.
2. Lidah Buaya
Tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan rambut saja, tetapi lidah buaya juga dikenal bisa mengatasi diabetes tipe 2.
Hal ini dibuktikan dari penelitian yang dipublikasikan melalui ScienceDirect (2013) dan menunjukkan bahwa gel lidah buaya dapat memperbaiki sel beta di pankreas yang memproduksi insulin.
Selain itu, gel lidah buaya juga dikenal memiliki kandungan antioksidan yang bisa membantu tubuh dalam melawan radikal bebas dan meningkatkan kadar insulin.
3. Pare
Meskipun dikenal sangat pait, tetapi Pare menjadi salah satu obat alami yang bisa Anda coba untuk mengatasi diabetes tipe 2.
Studi pada bidang kesehatan di tahun 2021 membuktikan bahwa beberapa bagian pare dapat dimanfaatkan untuk mengurangi kadar glukosa dalam darah.
Anda dapat mengonsumsi biji atau daging yang ditambahkan ke dalam makanan, jus, bahkan suplemen.
4. Jahe
Jahe merupakan salah satu obat alami yang bisa Anda manfaatkan untuk mengurangi risiko diabetes tipe 2.
Hanya saja, rempah ini memang tidak dapat mengurangi kadar insulin darah; hanya bisa menurunkan kadar gula darah saja.
Anda bisa mengolah jahe dan mencampurkannya ke dalam makanan atau mengonsumsinya dalam bentuk suplemen, minuman, atau diseduh.
5. Kelabat
Terakhir, Anda bisa memanfaatkan kelabat atau fenugreek sebagai obat alami untuk mengatasi diabetes tipe 2.
Beberapa studi membuktikan bahwa orang-orang pradiabetes yang rutin mengonsumsi obat ini terhindar dari risiko jenis diabetes tersebut.
Ini disebabkan oleh kelabat yang bisa meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh, sehingga risiko diabetes tipe 2 pun semakin berkurang.
Source | : | Sonora.ID |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR