SajianSedap.com - Sosok aktor Ringgo Agus Rahman tentu tak asing di dunia perfilman.
Ia dikenal sebagai salah satu aktor dengan kualitasnya yang mumpuni.
Perannya dengan karakter lucu hingga baru-baru ini berperan sebagai bapak dalam film Keluarga Cemara membuat namanya sellau diperhitungkan dalam dunia film.
Suami dari Sabay Morscheck ini juga dikenal sebagai pembawa acara sekaligus penyiar radio.
Dari penyair radio ini pun karier film Ringgo dimulai.
Saat sedang mewawancarai Hanung Bramantyo di radio, rupanya ia justru diajak bermain film.
Dari tawaran ini, kini naman Ringgo Agus Rahman dikenal sebagai aktor.
Kehidupan sebagai aktor tentu berhubungan dengan kehidupan berkesenian.
Namun sama seperti manusia biasa, Ringgo Agus Rahman juga pernah mengalami hal yang tak mengenakkan.
Salah satu yang ia alami yakni saat berlibur di Swiss.
Dikutip dari Grid.id, di Swiss, Ringgo dan keluarganya sempat singgah di Thun, sebuah kota yang menurutnya tidak terlalu ramai ataupun sepi.
Sayangnya, selagi berlibur di kota tanpa turis ini, Ringgo Agus Rahman justru harus terkena flu berat dan hemorrhoid.
Hal ini diceritakan Ringgo dalam sebuah unggahan di Instagram @ringgoagus, bersamaan dengan foto anak dan istrinya.
“Baru beberapa hari (di Thun), kenangannya udah banyak.. Pertama kali Mars bisa jalan.. Pertama kali saya hemorrhoid,” tulisnya.
Lebih lanjut, aktor berusia 39 tahun ini menyebutkan bahwa hemorrhoid adalah istilah medis untuk penyakit ambeien atau wasir.
Pengalamn yang dialami oleh Ringgo ini tentu bisa dialami oleh siapa saja.
Gejala ambeien ini pun kerap tidak disadari, sehingga saat ketahuan kondisinya sudah parah.
Dikutip dari Kompas.com, gejala ambeian ini kerap dikaitkan dengan gangguan kesehatan biasa.
Gejala ambeien pada satu orang dengan orang lainnya bisa berbeda-beda.
Hal itu tergantung tingkat keparahan ambeien yang diderita.
Berikut ini beberapa gejala yang mungkin terjadi akibat ambeien:
Baca Juga: Bukan Sulap Bukan Sihir! Ambeien Susah Sembuh Malah Lenyap Seketika Cuma Bermodal Akar Kangkung
- Perasaan gatal di sekitar anus
- Ada gumpalan daging terasa di sekitar anus
- Perasaan sering ingin BAB
- Perdarahan sehar dari arah lubang anus tanpa rasa sakit
- Perasaan sakit di bagian anus yang diperparah saat duduk
Jika mengalami gejala-gejala tersebut bsia jadi ambeien menyerang.
Kala menyerang, terkang obat tidak bisa ditemui.
Untuk itu, beberapa bahan dapur ini bisa membantu untuk mengatasi gejalanya.
Dikutip dari Tribun Jogja, para dokter kerap merekomendasikan penderita ambeien yang kambuh di rumah untuk duduk di air hangat selama 15 menit selama beberapa kali sehari, terutama setelah BAB.
Terdapat ember khusus yang dijual untuk merendam pantat saat ambeien kambuh.
Namun, Anda juga bisa menggunakan ember biasa yang muat dengan pantat dan aman ketika digunakan untuk duduk selama beberapa saat.
Selain air hangat, 3 bahan ini juga bisa membantu meredakan ambeien.
1. Witch hazel
Witch hazel yang biasanya digunakan sebagai bahan skincare ternyata juga bisa dipakai untuk mengurangi rasa sakit, gatal, dan pendarahan saat ambeien kambuh.
Hingga kini belum ada penelitian ilmiah khusus yang mengungkap manfaat witch hazel untuk ambeien .
Namun, bahan alami ini potensial sebagai obat ambeien karena dapat mengatasi peradangan dan memperlambat pendarahan.
Cara menggunakan witch hazel sebagai obat ambeien alami cukup praktis.
Tinggal oleskan minyak witch hazel ke wasir atau ambeien .
2. Lidah buaya
Kandungan zat antiperadangan dalam lidah buaya dapat membantu menenangkan peradangan ambeien .
Seperti witch hazel, penelitian khusus yang membuktikan manfaat lidah buaya untuk mengatasi ambeien hingga kini masih minim.
Namun, bahan alami ini sudah terbukti membantu mengatasi peradangan untuk kulit sehingga potensial untuk ambeien .
Cara menggunakan lidah buaya sebagai obat alami ambeien cukup mudah.
Oleskan lidah buaya murni (bukan dari krim atau gel yang sudah dicampur bahan lain) ke ambeien atau wasir.
3. Garam epsom
Cara mengobati ambeien yang terasa nyeri atau menyakitkan yang bisa dijajal yakni dengan garam epsom.
Cara menggunakan garam epsom sebagai obat ambeien alami cukup praktis.
Campurkan dua sendok makan garam epsom dengan dua sendok makan gliserin.
Oleskan campuran ini ke kain kasa dan letakkan di area ambeien yang sakit selama 15 sampai 20 menit.
Ulangi perawatan sederhana ini setiap empat sampai enam jam sekali sampai rasa nyerinya hilang.
Selain menjajal beberapa obat ambeien alami di atas, pastikan penderita mengimbanginya dengan makan serat 25-38 gram sehari dan minum delapan gelas air putih sehari agar BAB lebih lancar.
Jika ambeien tak kunjung sembuh, pastikan untuk berkonsultasi ke dokter agar masalah kesehatan ini lekas tertangani.
Ambeien ini juga bisa menyerang wanita loh.
Bagi Anda yang sedang hamil terutama, ada baiknya periksakan diri mengenai kondisi Anda jika memiliki riwayat ambeien.
Pasalnya pengidap ambeien yang menjalani proses melahirkan normal biasanya memerlukan waktu lebih banyak utnuk proses penyembuhan pasca melahirkan.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR