Sementara itu, kalau tidak mencium aroma apapun, ini berarti bisa jadi salah satu tanda kalau pepaya itu belum matang.
Namun jangan sampai memilih pepaya dengan aroma yang menyengat karena itu artinya pepaya sudah terlalu matang dan hampir busuk.
Hal terakhir yang juga tidak boleh dilewatkan dalam memilih pepaya adalah tekstur buah pepaya.
Buah pepaya dengan kualitas yang baik umumnya memiliki tekstur yang cenderung lebih lembut, namun tetap padat.
Tentunya padat yang dirasakan disini akan berbeda dengan padat ketika buah pepaya masih matang, ya.
Upayakan untuk memilih tekstur yang lembut agar rasanya pun tetap manis dan lezat saat dikonsumsi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, 3 Cara Jitu Membuat Pepaya Cepat Matang
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR