Nah, untuk mengetahui cara mengembalikan akun Instagram yang dinonaktifkan, silahkan simak langkah-langkah berikut ini, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Android Authority, Jumat (9/9/2022).
- Kunjungi situs Instagram Help Center melalui tautan berikut.
- Isi nama lengkap, e-mail, serta username Instagram di kolom yang tertera.
- Sertakan pula alasan yang dapat meyakinkan Instagram untuk bisa kembali mengaktifkan akun yang Anda miliki.
- Apabila Anda tidak menyalahi aturan namun akun tiba-tiba dinon-aktifkan, beri penjelasan bahwa hal tersebut disebabkan oleh kesalahan sistem.
- Instagram nantinya akan meminta pengguna untuk mengirimkan foto selfie sebagai bentuk verifikasi akun.
- Keluhan yang telah disampaikan pengguna akan segera diproses oleh Instagram.
- Perlu diperhatikan bahwa proses ini dapat memakan waktu hingga berhari-hari.
Baca Juga: Cara Melaporkan Online Shop Penipu di Instagram, Bisa Pakai Cara Ini
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Raka |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR