Efek Gunakan Air Garam untuk Cuci Muka
Siapa yang menyangka kalau ternyata ada khasiat dari garam untuk kesehatan kulit kita.
Melansir dari Healthline, membasuh wajah menggunakan larutan air garam mampu membuat kulit kita jadi lebih halus.
Tak hanya itu saja, garam juga membuat kulit kita jadi lebih glowing.
Karena partikelnya, garam bersifat sebagai eksfolian dan mampu mengangkat sel kulit mati.
Lalu, bagaimana caranya menggunakan air garam untuk perawatan wajah?
Membersihkan Wajah Menggunakan Air Garam
1. Rebus 500 mililiter air dan 1 sendok teh garam dapur
2. Setelah mendidih beberapa menit, matikan kompor lalu biarkan hingga dingin
3. Celupkan kapas ke dalam air larutan garam lalu gunakan untuk mengaplikasikannya ke seluruh bagian wajah
KOMENTAR