SajianSedap.com - Banyak orang ingin segera mengusir kehadiran tikus di rumah.
Sebab hewan ini dapat menimbulkan kekacauan yang sulit diatasi di rumah.
Misalnya merusak barang, pakaian, bahkan stok makanan sehingga tak bisa digunakan lagi.
Oleh sebab itu, banyak orang mencari cara untuk mengusir atau membunuh tikus di rumah.
Mulai dari pemasangan perangkap hingga racun tikus kimia berbahaya.
Penggunaan cara itu mungkin berhasil, namun ada kemungkinan bisa membahayakan penghuni rumah.
Oleh sebab itu gunakan racun tikus alami menggunakan bahan alami.
Banyak bahan alami yang dapat digunakan sebagai cara mengusir tikus.
Namun Anda tak perlu repot harus pergi membelinya karena salah satu bahannnya ada di dapur Anda.
Salah satunya adalah cabai yang sering digunakan untuk bumbu masakan.
Penasaran bagaimana cara membuat racun tikus alami? Simak selengkapnya berikut ini.
Racun Tikus Alami yang Ampuh
Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com, berikut ini bahan alami dari bumbu dapur yang bisa usir tikus dari rumah.
1. Cabai
Bumbu dapur pertama yang dapat mengusir tikus dari rumah adalah cabai.
Taburkan cabai kering atau bubuk cabai di area yang sering dilewati tikus.
Cara lainnya adalah dengan membuat larutan pembasmi tikus berbahan dasar cabai, kemudian menyemprotkannya ke area yang sering dilewati tikus.
Caranya, campurkan 2 sendok makan bubuk cabai, 1 sendok makan minyak sayur, dan beberapa tetes sabun cuci piring, kemudian aduk hingga semua bahan tercampur rata.
Setelah semua bahan larut, masukkan cairan pembasmi tikus ke dalam botol semprot.
2. Cabai kering kasar
Taburkan cabai kering kasar di area yang sering dilewati tikus.
Bisa juga dengan meletakkan kantong kain berisi satu sendok makan cabai kering kasar di laci atau lubang yang sering dilalui hewan pengerat tersebut.
3. Kayu manis
Tikus tidak menyukai aroma pedas yang menyengat. Oleh sebab itu, hewan pengerat ini tidak menyukai kayu manis.
Letakkan batang kayu manis di area yang sering dilewati tikus.
Bisa juga dengan mengolesi minyak kayu manis atau dengan menaburkan bubuk kayu manis di area tersebut.
4. Bawang putih
Tikus tidak menyukai aroma yang dikeluarkan oleh bawang putih. Oleh sebab itu, bumbu dapur ini efektif mengusir tikus dari rumah.
Taburkan bawang putih bubuk di area yang sering dilewati tikus.
Selain itu, tanam bawang putih di halaman jika tikus di luar rumah menjadi masalah.
5. Mint
Mint memiliki aroma yang sangat tidak disukai tikus. Sebarkan daun mint kering atau segar di atas meja untuk mencegah kedatangan tikus.
Tanam tanaman mint di sekitar rumah juga ampuh mencegah tikus masuk ke dalam rumah.
Baca Juga: Wah Gak Nyangka! Ternyata Selama Ini Tikus Bakal Kabur Hanya dengan Kulit Buah Ini, Kok Bisa Sih?
Letakkan kantong teh mint di laci dan gantung di lemari, atau basahi bola kapas dengan minyak mint.
Cara Mengusir Tikus dengan Buah Bintaro
Dikutip dari laman Cybex Kementerian Pertanian RI, Sabtu (12/3/2022), berikut cara menggunakan buah bintaro untuk mengusir tikus.
Pertama, ambil satu buah bintaro yang mentah seukuran kepalan tangan atau lebih. Kemudian, belah buah bintaro menjadi bagian-bagian kecil.
Selanjutnya, potongan buah bintaro tersebut dihaluskan menggunakan blender. Campuran dengan air sebanyak 5 liter.
Hasil campuran air dan buah bintaro yang sudah diblender tersebut kemudian didiamkan selama 48 jam atau dua hari.
Setelah dua hari, rendaman buah bintaro tersebut disaring, ambil airnya, sedangkan ampasnya dibuang.
Pestisida nabati untuk tikus tersebut sudah siap digunakan dengan dosis 250 cc per tangki semprot. Semprotkan di sekitar rumah yang mungkin menjadi jalan masuk tikus.
Untuk tanaman, penyemprotan hanya dilakukan di pinggir tanaman. Adapun frekuensi penyemprotan adalah dua hingga tiga kali dalam seminggu.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Bumbu Dapur yang Bisa Usir Tikus dari Rumah
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR