SajianSedap.com - Ternyata ada 2 hal yang tidak boleh dilakukan setelah mandi.
Ya, mandi terkesan sebagai hal yang sepele.
Tapi sebenarnya, ada 2 hal yang tidak boleh dilakukan setelah mandi.
Soalnya, imun tubuh ternyata bisa turun kalau hal ini terus dilakukan, lo.
Tak jarang, bahkan tubuh bisa jadi sakit.
Yuk, cari tahu hal-hal apakah yang tidak boleh dilakukan setelah mandi.
Berikut ini daftarnya.
1. Tidak Boleh Tidur Setelah Mandi
Tidur dengan rambut basah ternyata menyimpan beberapa bahaya yang bisa merisikokan kesehatan tubuh.
Jika ingin mandi malam dengan mencuci rambut, pastikan Anda mengeringkan rambut dengan maksimal sebelum berangkat tidur.
Soalnya, ada beberapa bahaya tidur dengan kondisi rambut basah.
Melansir dari Healthline, tidur dengan rambut basah bisa memicu demam.
Apalagi jika kita tidur di ruangan yang berpendingin udara, atau dalam cuaca hujan yang bersuhu sangat rendah.
Tidur dengan rambut basah juga bisa menyebabkan infeksi jamur.
Tepatnya infeksi jamur pada kulit kepala.
Jamur seperti Malassezia adalah yang sering menyerang kulit kepala dan menyebabkan ketombe.
Selain karena tidur dengan kondisi rambut basah habis berkeramas, jamur juga bisa menginfeksi ketika kita tidur di bantal yang basah karena keringat.
Tidur dalam kondisi rambut basah bisa memicu pertumbuhan jamur di kulit kepala dan helai rambut.
Jamur yang ada akan terus berkembang biak dan merusak helai demi helai rambut.
Akibatnya, rambut akan mudah patah juga rontok.
2. Jangan Mandi Setelah Makan
Pernahkah Anda mendengar beberapa larangan setelah makan?
Salah satu yang paling populer mungkin adalah larangan tidur setelah makan.
Namun, di samping itu, ada pula larangan mengenai mandi setelah makan.
Mungkin Anda bertanya-tanya mengapa mandi setelah makan dilarang.
Apa bahayanya mandi setelah makan?
Jika dilihat sekilas, rasanya mandi setelah makan bukanlah hal yang besar.
Namun, ternyata mandi setelah makan memang menyimpan bahaya.
Melansir dari NDTV Food, saat Anda mandi tepat setelah menyantap makanan berat akan memperlambat pencernaan.
Alasannya, ketika makan aliran darah dalam tubuh akan dikonsentrasikan pada bagain perut untuk proses pencernaan.
Sedangkan mandi meningkatkan aliran darah pada seluruh tubuh.
Akhirnya ketika kita mandi setelah makan maka aliran darah yang harusnya terkonsentrasi pada perut malah menuju ke seluruh tubuh.
Selain itu, beberapa penelitian medis menyebut bahwa setelah mandi suhu tubuh akan menurun.
Merangkum dari Times of India, ketika suhu tubuh mulai menurun, akan membuat sistem pencernaan berkerja lebih keras untuk menyelaraskan suhu yang dibutuhkan untuk mencerna makanan.
Akibatnya, proses pencernaan akan terganggu.
Biasanya terganggunya proses pencernaan ini akan ditandai dengan kram pada bagian perut.
Oleh karena itu, ada baiknya mandi dilakukan sebelum makan.
Jika memang sudah terlanjur makan maka kita harus memberi jeda waktu antara makan dan mandi.
Jeda waktu yang dianjurkan adalah sekitar dua hingga tiga jam setelah makan.
Hal itu karena dalam jeda waktu tersebut, biasanya proses pencernaan dalam perut sudah selesai.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR