Cara menguji minyak goreng murni atau sudah terpakai
1. Tuangkan minyak goreng ke atas panci penggorengan lalu dipanaskan selama 1-1,5 menit.
2. Buka kertas minyak dan posisikan diatas panci berjarak sekitar 18- 20 cm diatasnya.
3. Amati dalam waktu 3 menit apabila jumlah bercak atau titik-titik /spots pada kertas lebih dari 10 titik / 10 cm2.
Maka minyak tersebut jelek (banyak polar compounds yang mudah menguap)
"Kalau mau lebih teliti, pakailah metoda AOCS untuk mengukur prosentase dari TPM (Total Polar Materials) di dalam minyak sebagai basis mengukur kualitas migor yang umum dipakai di negara-negara maju.
Jika TPM lebih dari 20%, maka pengedar minyak goreng itu bisa dikenai sanksi berat karena dinyatakan sebagai pemberi racun pada masyarakat pengguna," ujarnya.
Cara Cek Kualitas Minyak Goreng
Pengecekan minyak goreng selalu perlu dilakukan. Karena kerap kali ada penipuan minyak goreng palsu di pasaran.
Di India sendiri, pemalsuan minyak goreng menggunakan campuran tri-ortho-cresyl-phospate, yaitu semacam mineral yang bekerja layaknya pestisida, dan bisa menimbulkan efek bagi tubuh layaknya pestisida.
Pemalsuan minyak goreng bisa dalam berbagai macam metode.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR