SajianSedap.com - Kentang goreng jadi salah satu makanan cepat saji yang kini jadi favorit banyak orang.
Apalagi kini Anda bisa mendapatkan kentang goreng ini dnegan mudah.
Entah membelinya di gerai makanan atau bahkan menggorengnya sendiri.
Rasanya yang gurih dengan paduan saus pedas tentu nikmat disantap sebagai camilan.
Namun sayang, saat membuat kentang goreng sendiri di rumah, biasanya hasilnya akan berbeda dengan kentang goreng yang dibeli.
Kentang goreng rumahan biasanya mudah lembek dan tidak renyah.
Tentunya hal ini akan mengurangi kenikmatan Anda saat menyantap kentang goreng bukan?
Nah agar mendapatkan kentang goreng yang garing dan renyah, tak melulu harus memakai peralatan cangggih.
Ada trik mudah yang bisa membuat kentang goreng buatan Anda renyah dan tidak mudah lembek.
Hasilnya tentu akan mirip dengan kentang goreng yang dijual di gerai makanan terkenal.
Rupanya salah satu kuncinya adalah ditabur dengan 1 bahan ini.
Cara Menggoreng Kentang Agar Tidak Lembek
Untuk membuat kentang goreng yang renyah dan tidak lembek, ada cara mudah yang bisa Anda.
Anda bisa menambahkan tepung maizena atau terigu.
Sebelum digoreng, kentang yang sudah dipotong-potong bisa dilumurkan dengan tepung terigu atau maizena, atau bisa juga campuran keduanya.
Tepung yang menempel akan menjaga kerenyahan kentang hingga nanti setelah dingin.
Usahakan saat menamburkan tepung, kentang dalam kondisi tidak basah
Jika basah, hal ini bisa membuat tepung menggumpal.
Namun jika Anda tidka suka ditambah tepung, Anda bisa menggoreng sebanyak dua kali.
Pasti selama ini kita hanya menggoreng kentang satu kali.
Hal itu bisa membuat kentang goreng jadi lembek setelah dingin.
Coba goreng kentang dengan dua tahap.
Pertama, goreng kentang hanya sampai setengah matang.
Lalu setelah tiris, kita bisa kembali menggorengnya.
Dengan cara ini, kentang goreng tidak akan lembek setelah dingin.
Menyimpan Kentang Setengah Matang di Kulkas
Cara ini bisa digunakan untuk Anda yang mau menyetok kentang goreng.
Agar kentang goreng tetap renyah, setelah digoreng setengah matang dan didinginkan, kita bisa menyimpannya di dalam freezer.
Jadi kalau mau kentang goreng, tinggal goreng satu kali lagi.
Cara ini juga digunakan oleh para produsen frozen food pada produk mereka.
Dijamin semua orang pasti bisa mengikuti tips mudah ini, deh.
Jadi tidak ada lagi kentang goreng lembek setelah dingin.
Semoga informasi ini bermanfaat.
Source | : | sajiansedap.com |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR