Lumut memiliki penampilan yang tebal dan berumput, sedangkan alga lebih mirip lendir yang kental.
Namun, keduanya sama-sama memberikan tampilan yang tidak enak dipandang sehingga harus segera dihilangkan.
Melansir dari Hunker, Minggu (27/6/2021), untuk menghilangkan organisme ini, Anda harus menggunakan pembersih yang kuat seperti pemutih.
Pemutih mengandung natrium hipoklorit, senyawa kimia yang sangat korosif, yang dapat menghancurkan organisme paling sulit sekali pun.
Nah, berikut langkah membersihkan lumut dan alga dari permukaan dinding eksterior atau luar rumah.
1. Campurkan bubuk pembersih, detergen, dan pemutih
Campurkan 2/3 cangkir bubuk pembersih rumah tangga, 1/3 cangkir deterjen bubuk, satu liter pemutih, dan tiga liter air.
Anda dapat dengan aman mengaplikasikan campuran ini ke dinding eksterior serta pelapis dinding vinil.
Jika ingin mencoba menggunakan pemutih tanpa detergen, encerkan menggunakan air dengan perbandingan 1:4.
Jangan pernah menggunakan pemutih murni pada dinding.
2. Gunakan botol semprotan
Baca Juga: Baru Tahu Hari Ini! Jamur Licin di Lantai Kamar Mandi Bisa Lenyap Cuma Disiram Satu Ember Air Dicampur Bahan Dapur Ini, Langsung Bersih Kesat
Masukkan larutan pemutih ke botol semprot atau botol penyemprot taman.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR