Sebab kita bisa kok bikin makanan sehat sendiri yang kaya akan rasa dan tentunya lezat.
Tentu makanan sehat gak pakai micin ya!
Ya, makanan sehat ini bisa lezat dengan menggunakan bumbu dapur yang biasanya sering Anda gunakan.
Nah kali ini chef Wahyu yang merupakan juru masak di Enatura dan Disyacitta Nariswari selaku manager dari Enatura akan membagikan tips menarik seputar makanan sehat nih.
Menurut Citta, makanan yang sehat bisa memiliki rasa yang enak dan lezat kok.
"Untuk makanan sehat pun sebenarnya bisa ada rasanya, salah satunya dengan menggunakan bumbu alami seperti garam atau merica dan bumbu lainnya" ujar Citta.
Chef Wahyu pun juga memberikan nada setuju dengan Citta.
"Makan sehat bisa tetap enak dengan bumbu yang tepat, misalnya menggunakan lemon untuk berikan rasa asam yang segar" timpal chef Wahyu.
Nah untuk pemanis tentu Anda bisa gunakan bahan yang alami ya.
"Lalu untuk rasa manis kita bisa gunakan madu, jadi lebih alami dan tentu sehat ya" lanjut chef Wahyu.
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR