SajianSedap.com - Anda yang sudah kepala 4 pasti mulai tidak pede dengan kulit wajah kan?
Biasanya, kulit wajah sudah mengendur sampai munculnya garis-garis halus.
Makanya, skincare untuk mengencangkan kulit pun laris manis dimana-mana.
Biasanya, hal ini untuk membuat kulit jadi tidak kendur lagi seperti saat gadis dulu.
Tapi sebenarnya ada lo bahan alami yang bisa bikin wajah kencang bak gadis.
Bahan ini cuma putih telur sisa.
Cara Membuat Kulit Wajah Kencang dengan Putih Telur
Kebanyakan orang seiring bertambahnya usia akan memiliki kulit wajah yang kendur.
Itu merupakan hal yang wajar dan akan dialami setiap orang.
Tapi, kebanyakan orang yang sudah tua dan wajahnya kendur, justru merasa tak terima.
Serta, melakukan berbagai cara untuk membuat kulit wajahnya kembali kencang.
Selain usia, faktor lain yang membuat kulit wajah bisa kendur adalah paparan sinar matahari secara langsung.
Sinar matahari mengandung ultraviolet yang memang bisa membuat wajah mengalami tanda-tanda penuaan.
Seperti flek hitam, jerawat, garis halus, keriput, dan juga kendur.
Kebanyakan orang menganggap bahwa kulit wajah yang kendur akan sulit dikencangkan kembali.
Mungkin bisa dikencangkan kembali melalui operasi ataupun perawatan mahal secara rutin di klinik kecantikan.
Padahal tidak juga, untuk membuat kulit wajah kendur kembali kencang, Anda bisa memanfaatkan bahan alami.
Salah satu bahan alami yang bisa digunakan adalah putih telur.
Melansir dari Healthline, putih telur terbukti dapa mengurangi berbagai tanda penuaan pada wajah.
Diantaranya adalah kerutan, garis halus, dan mengencangkan kulit yang kendur.
Namun, supaya hasilnya lebih maksimal, Anda bisa mencampurkan putih telur dengan madu.
Madu merupakan bahan alami yang kaya antioksidan dan bisa meresap ke dalam kulit.
Sehingga, madu bisa bantu menghilangkan kotoran yang ada di dalam kulit wajah secara menyeluruh.
Selain itu, madu bersifat higroskopis, seperti gliserin, yang berarti melembapkan kulit dan menyerap air dari lingkungan.
Cara membuat kulit wajah kendur kembali kencang dengan putih telur sebagai berikut:
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
1. Pisahkan 1 putih telur dari kuning telur ke dalam mangkuk.
2. Tambahkan 2 sendok makan madu dan aduk rata hingga menjadi pasta.
3. Oleskan pada kulit, wajah, dan leher (hindari area mata yang sensitif), dan biarkan selama 20 menit
4. Cuci bersih dengan air dingin dan keringkan.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR