Ambil 1 cangkir santan, 1/2 cangkir air mawar dan 1 cangkir kelopak mawar.
Siapkan air hangat pada bak mandi dan masukkan semua bahan ke dalam air bak.
Sudah siap, Anda bisa coba mandi dengan air santan sesering mungkin untuk dapatkan manfaatnya.
Manfaat dari mandi air santan antara lain adalah:
- Melawan kulit kering
- Cegah kulit gatal dan bengkak
- Atasi kemerahan pada kulit
- Menenangkan kulit dan menjadikannya tetap bercahaya dan sehat
Menarik ya, manfaat mandi dengan air santan yang ditawarkan?
Sebenarnya bukan saja untuk mandi, santan bahkan bisa diaplikasikan dengan cara yang berbeda lainnya.
Contohnya Anda bisa gunakan sebagai eksfoliasi kulit.
Pengelupasan kulit secara alami dapat membantu menyingkirkan kulit mati yang menumpuk pada wajah.
Anda bisa ambil oatmeal dengan menambahkan santan sebagai ganti dari air.
Buat pasta oatmeal dengan santan dan aduk merata sebelum dioles pada wajah.
Gunakan scrub sederhana ini 1 sampai 2 hari untuk dapatkan hasil terbaiknya.
Cuma modal santan, siapa sangka sederet masalah kulit wajah dapat diatasi dengan mudah.
Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul, Sering Mandi Air Dingin di Malam Hari? Ini Manfaatnya Bagi Tubuh Kita
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR