SajianSedap.com - Beberapa dari Anda pasti ada yang suka bercocok tanam ya.
Membicarakan bercocok tanam, pasti ada yang punya pohon cabai di rumah ya.
Pohon cabai memang sudah jadi tanaman favorit emak-emak.
Sebab kalau pohon cabai berbuah lebat kita jadi gak perlu lagi belanja cabai di tukang sayur.
Apalagi harga cabai sering kali naik.
Nah, agar pohon cabai bisa berbuah lebat biasanya selalu Anda berikan pupuk ya.
Namun, daripada harus keluar uang beli pupuk mending Anda pakai bahan yang ada di dapur saja.
Ya, ternyata 2 bahan dapur ini bisa bikin pohon cabai jadi berbuah lebat loh.
Penasarankan apa 2 bahan dapur tersebut?
Yuk kita cari tahu jawabannya langsung!
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Pohon Cabai Bisa Berbuah Lebat dengan 2 Bahan Dapur Ini
Mengutip kanal Youtube Taman Inspirasi, Jumat (26/2/2021), untuk membuat tanaman cabai tumbuh dengan subur, Anda bisa menggunakan micin dan garam sebagai pupuknya.
Garam dapur dapat digunakan untuk meningkatkan produksi tanaman karena di dalam garam memiliki kandungan natrium dan klor yang dapat memberikan unsur mikro. Unsur mikro ini dapat dimanfaatkan oleh tanaman untuk tumbuh dengan subur.
Sedangkan NaCl dapat membantu menyuburkan tanah dengan mikroorganisme yang dimiliki oleh garam. Selain itu, kandungan ini dapat membantu menyimpan air di dalam tanah saat musim kemarau berlangsung.
Selain itu, garam dapat membantu menyuburkan tanaman secara alami tanpa bahan kimia yang bisa merusak tanah.
Menggunakan pupuk garam ini juga dapat memperkuat daya tahan tanaman karena memiliki kandungan senyawa ionik.
Manfaat lainnya adalah dapat mencegah bunga rontok sebelum waktunya tiba, dan dapat membantu mencegah hama datang.
Pertumbuhan jamur dan bakteri berbahaya yang biasanya menyerang bagian akar tanaman juga bisa dicegah menggunakan pupuk garam dan micin ini. Jika tanaman cabai Anda memiliki penyakit, atau cabainya keriting dapat menggunakan garam dan micin sebagai obatnya.
Selain itu, tanaman cabai yang diberikan pupuk garam dan micin ini memiliki buah yang lebih sehat dan rimbun.
Untuk membuatnya, gunakan air kolam sebagai campuran ke dua bumbu dapur ini, karena air kolam ikan memiliki gizinya.
Pertama, isi wadah dengan air kolam ikan sebanyak tiga liter, kemudian masukkan tiga sendok garam dapur, dan tiga sendok micin.
Jika Anda ingin membuat campuran ini lebih sedikit, gunakan takaran yang sama, yakni 1 sendok micin dan garam untuk 1 liter air.
Yang harus diperhatikan adalah, sesuaikan dengan kebutuhan tanaman masing-masing, mulai dari usia tanaman, serta jenis tanamannya.
Khusus untuk tanaman cabai yang sudah mulai berbuah, berikan takaran tiga liter air, tiga sendok micin, dan tiga sendok garam. Setelah itu, aduk hingga larut. Setelahnya, siramkan ke tanaman cabai sesuaikan dengan tanaman.
Cara Simpan Cabai
Beginilah cara menyimpan cabai dengan benar supaya awet hingga 3 Bulan.
Pisahkan cabai dengan tangkainya
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Baca Juga: Resep Telur Ceplok Cabai Bawang Enak Dan Mudah Dibuat, Menu Serba Telur yang Bikin Lahap Makan
Begitu membeli cabai di pasar dan berniat untuk menyimpannya, sebaiknya segera pisahkan cabai dengan tangkainya.
Selain itu, pisahkan juga cabai yang masih berkualitas baik dengan cabai yang sudah busuk atau cabai yang sudah jelek.
Jika tidak dipisahkan, cabai yang busuk bisa ‘menularkan’ ke cabai yang masih bagus sehingga cabai cepat membusuk.
Jangan mencuci cabai
Karena dibeli di pasar, banyak ibu rumah tangga yang langsung mencuci cabai untuk membersihkannya dari kotoran dan bakteri.
Namun, mencuci cabai sebelum disimpan ternyata justru dapat membuat cabai lebih cepat membusuk.
Jadi, sebaiknya cukup mengelap cabai dengan tisu dan baru cuci cabai sebelum akan digunakan untuk masak.
Menyimpan cabai
Cara menyimpan cabai yang benar adalah dengan menaruh di wadah tertutup yang sudah dialaskan tisu pada bagian bawah dan sekelilingnya.
Tata cabai di dalam wadah supaya tidak terlalu penuh lalu taruh bawang putih yang sudah dikupas di dalamnya.
Bawang putih berfungsi sebagai anti bakteri yang dapat menjaga kualitas cabai agar tidak membusuk karena adanya bakteri.
Terakhir, tutup wadah dengan rapat dan simpan di dalam kulkas bagian bawah atau biasa disebut sayur box.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, Garam dan Micin Bisa Bikin Tanaman Cabai Tumbuh Lebat, Ini Caranya
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR