SajianSedap.com - Investasi kesehatan memang harus dilakukan sejak muda.
Soalnya yang namanya kesehatan tak bisa didapat secara instan.
Bukan apa, banyak orang yang baru nyesel karena tuanya badan jadi renta.
Nah, salah satu bahan alami yang bisa baik dikonsumsi demi masa tua adalah kulit melinjo.
Ya, percaya atau tidak coba deh rebus kulit melinjo dan minum airnya hangat-hangat.
Cara ini dijamin bisa bikin badan jadi lebih sehat dan efeknya bisa luar biasa banget.
Bahkan, tua nanti Anda akan merasakan manfaat luar biasa ini.
Jangan sampai melewatkan manfaatnya yang luar biasa ya.
Yuk, simak.
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Manfaat Melinjo Rebus dan Air Rebusannya.
Mengonsumsi kulit melinjo rupanya memiliki khasiat yang luar biasa.
Melinjo merupakan salah satu makanan yang menjadi salah satu faktor timbulnya penyakit asam urat karena mengandung senyawa purin.
Namun siapa sangka, dampak buruk dari melinjo itu bisa dapat diatasi oleh kulit melinjo.
Kulit melinjo mengandung enzim yang ternyata bisa menstabilkan kadar asam urat dalam tubuh.
Sehingga, kulit melinjo bisa menjadi salah satu alternatif pencegah asam urat.
Jadi jika bijinya bisa menyebabkan akdar asam urat tinggi, maka kulitnya bisa menetralisirnya.
Selain untuk mencegah asam urat, beberapa manfaat kulit melinjo ini juga tidak bisa dipandang sebelah mata.
1. Merawat kesehatan tulang dan gigi
Tentu kebanyakan dari kita pasti sering mengeluh saat datangnya nyeri pada gigi dan tulang.
Sebab, penyakit yang terbilang sederhana ini tentu dapat menjadi malapetaka bagi manusia.
Namun jangan khawatir, karena kulit melinjo dapat mengatasi penyakit tersebut.
Pasalnya kandungan fosfor dan kalsium dalam kulit melinjo mampu mengatasi timbulnya penyakit ini.
Sehingga tulang dan gigi semakin terawat dan tak mudah nyeri.
2. Menyehatkan tubuh
Selain mampu atasi berbagai penyakit, kulit melinjo juga mampu memberikan asupan energi untuk tubuh.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Pasalnya, kulit melinjo disinyalir sangat menyehatkan dan sebagai sumber energi pada tubuh.
Apalagi manfaat tersebut sangat diperlukan manusia di masa pandemi saat ini.
Sehingga tubuh tidak mudah terserang dari berbagai macam penyakit terutama saat tengah melakukan kegiatan yang padat.
3. Menjaga sel-sel tubuh dari kerusakan
Kulit melinjo sangat penting dikonsumsi manusia untuk menjaga sel-sel tubuh dari kerusakan.
Pasalnya, kandungan antioksidan pada kulit melinjo merupakan sumber terpenting bagi tubuh.
Selain memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, kulit melinjo juga dipercaya sebagai sumber vitamin.
Di mana dua kandungan ini dapat menjaga tubuh untuk terhindar dari berbagai macam penyakit.
Jadi jangan ragu lagi untuk mengonsumsi kulit melinjo ini.
Namun selalu ingat jangan berlebihan.
Segala sesuatu yang berlebihan bisa menjadi racun untuk tubuh.
Kulit Melinjo untuk Mengurangi Risiko Stroke
Siapa sangka ternyata melinjo memiliki manfaat untuk mengurangi risiko penyakit stroke.
Hal itu karena kulit melinjo memiliki kalium yang cukup untuk melindungi kesehatan otak.
Dikutip dari Harvard Health, sebuah penelitian yang dimuat dalam jurnal Stroke mencoba membuktikan hal tersebut.
Hasilnya, konsumsi lebih banyak kalium memperlihatkan penurunan risiko stroke iskemik sebanyak 27 persen. Sementara itu, wanita yang mengonsumsi lebih sedikit kalium lebih berisiko.
Hal ini dikarenakan peserta yang mengonsumsi banyak kalium memiliki tekanan darah normal.
Ada kemungkinan kalium berfungsi sebagai vasodilator dan melemaskan pembuluh darah di tubuh, sehingga lebih melancarkan aliran darah.
Kulit melinjo juga mengandung tembaga, mangan, zat besi, zinc, dan potasium. Kandungan inilah yang membawa berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR