SajianSedap.com - Kamar mandi jadi salah satu tempat yang mudah sekali kotor.
Tidak heran jika permasalahan kerap terjadi di sudut rumah satu ini.
Salah satu yang sering terjadi adalah saluran air mampet atau WC mampet.
Pastinya hal ini bisa membuat Anda panik seharian bukan?
Tenang saja, jangan buru-buru untuk memanggil tukang ledeng ataui servis WC, karena Anda bisa menangani masalah ini kok.
Beberapa trik mudah bisa Anda coba untuk mengatasi saluran air mampet di kamar mandi Anda.
Salah satu yang bisa Anda coba adalah campuran cuka dan 1 bahan ini.
Lantas bagaimana caranya?
Berikut ulasan lengkapnya agar Anda bisa mencobanya di rumah.
Cara Mengatasi Kamar Mampet
Ada beberapa cara mudah yang bisa Anda coba saat kamar mandi Anda mampet.
Merangkum Reader's Digest via KOMPAS.com, berikut ada beberapa cara mudah mengatasi kloset mampet, salah satunya dengan campuran cuka dan soda kue.
Baking soda atau soda kuemerupakan salah satu bahan yang murah, sering ditemukan di dapur, dan efektif untuk mengatasi masalah yang ada di rumah.
Cukup tuangkan satu cangkir baking soda dan dua cangkir cuka ke dalam kloset.
Kemudian, biarkan mendesis selama setengah jam.
Apabila sumbatan masih tidak hilang, cobalah menambahkan air panas.
Lakukan beberapa kali hingga saluran menjadi lancar kembali.
Selain paduan cuka dan soda kue, Anda juga bisa menggunakan bahan dan trik lain.
1. Gunakan sabun cuci piring
Cara mudah pertama untuk mengatasi kloset mampet adalah dengan sabun cuci piring.
Pasalnya, sabun yang licin akan membantu melumasi pipa yang tersumbat, dan memungkinkan puing atau kototan yang tersangkut meluncur ke bawah dengan lebih mudah.
Anda cukup tuangkan sekitar setengah cangkir sabun cuci piring ke dalam toilet.
Alternatif lainnya adalah menggunakan potongan kecil sabun batang dan buanglah ke dalam kloset.
2. Tambahkan air panas
Apabila sabun cuci piring tidak berhasil, Anda bisa juga menambahkan air panas ke dalam kolset mampet.
Artikel akan berlanjut setelah video berikut ini:
Isilah ember dengan air panas tapi tidak mendidih, agar tidak membuat kloset retak atau pecah.
Kemudian, tuangkan air ke dalam kloset setinggi pinggang.
Air panas ini akan mengeluarkan apa pun yang menyebabkan kloset mampet.
3. Gunakan gantungan baju kawat
Apabila kloset mampet parah, Anda bisa gunakan cara satu ini!
Carilah gantungan baju kawat yang sudah tak terpakai, lalu bukalah sampai lurus.
Kemudian, dorong salah satu ujung kabel ke area yang tersumbat.
Dorong puing-puing di dalamnya sampai menjadi bebas dan mengalir ke saluran pembuangan.
Lakukan secara berulang.
4. Garam Epsom
Dikutip dari Kompas.com, jika Anda memiliki garam Epsom atau bom mandi alias bath bomb, maka kedua bahan ini dapat digunakan untuk mengatasi masalah WC mampet.
Tuangkan beberapa ke dalam saluran kloset.
Anda akan segera menyaksikan "reaksi kimia bersoda" yang memecah semuanya dan membersihkan saluran pembuangan kloset.
Tunggu selama 15 menit atau lebih sebelum Anda menyiram.
itulah beberapa cara mengatasi toilet mampet di rumah.
Mudah bukan caranya?
Semoga informasi ini bermanfaat!
Artikel ini telah tayang di Idea Online dengan judul 4 Cara Mengatasi WC atau Kloset Mampet Tanpa Panggil Tukang, Mudah!
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | IDea Online |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR