Mengonsumsi Jengkol dengan Cara Sehat
Selama ini, kita mengenal jengkol sebagai makanan yang tidak sehat.
Kita mungkin sering mendengar kalau jengkol bisa bikin asam urat dan tidak baik untuk saluran kencing.
Padahal jika diolah dengan tepat, jengkol bisa menghilangkan perut buncit.
Nah caranya Anda harus mengolahnya dengan cara sehat pula.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Pertama, kalau Anda tidak suka baunya bisa direndam dengan beberapa bahan.
Gunakan air cucian beras untuk mengurangi baunya.
Selain itu, daun jambu biji yang direbus bersama jengkol bisa mengurangi baunya juga.
Kedua, Anda harus mengolahnya dengan cara yang sehat ya.
Jangan masak jengkol bersama dengan bahan lain yang menambah kolesterol.
Anda nggak bisa mengonsumsi rendang atau semur jengkol untuk menurunkan berat badan.
Solusinya, Anda bisa merebus jengkol untuk lalapan.
Atau kalau doyan, Anda bisa makan jengkol mentah seperti yang dilakukan masyarakat Jawa Barat lho.
Sase Lovers juga harus memperhatikan asupan makanan sehat lain yang dimakan ya.
7 Manfaat Minum Air Dingin yang Jarang Orang Tahu, Selema Ini Sering Dikira Bikin Batuk
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR