SajianSedap.com – Anda yang beragama muslim pasti punya beberapa mukena di rumah.
Setiap harinya kita akan menggunakan mukena untuk keperluan ibadah.
Karena saking seringnya menggunakan mukena, kita jadi jarang memperhatikan kebersihan mukena.
Nggak jarang kita menjumpai mukena yang menguning.
Selain itu, mukena juga rentan terkena noda hitam.
Noda ini akibat dari mukena yang jarang dicuci.
Kalau sudah begini, Anda nggak bisa asal mencuci mukena di mesin cuci.
Jika ingin mukena bersih, coba rendam dulu dengan bahan ini.
Sekali kucek langsung cling.
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
Membersihkan Mukena dengan Air Dingin
Kalau Anda mengira mukena akan dicuci dengan deterjen mahal, Anda salah besar.
Mencuci mukena agar bersih kembali nggak perlu bahan yang mahal.
Sase Lovers bisa menggunakan bahan di sekitar.
Salah satunya adalah dengan air dingin.
Yap, air dingin dapat dengan mudah kita temui.
Anda pun bisa membuatnya sendiri lho.
Caranya bisa menggunakan air yang sudah didiamkan di kulkas semalaman.
Atau bisa juga mencampurkan beberapa es batu ke dalam air.
Jika sudah disiapkan, Anda perlu memisahkan mukena.
Pastikan Anda memisahkan mukena putih dan berwarna ya.
Selanjutnya taburkan deterjen ke air dingin.
Jika sudah, rendam mukena dalam air dingin selama 30 menit.
Lalu Anda bisa menguceknya dengan lembut.
Namun pastikan nodanya hilang ya.
Setelah itu, Anda bisa membilasnya hingga bersih.
Jangan Setrika Mukena
Ketika selesai dicuci dan mengering, jangan sekali-kali menyetrika mukena ya.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Kenapa bisa begitu? Padahal kebiasaan ini akan dilakukan orang.
Tentunya kebiasaan menyetrika mukena ini salah besar.
Menyetrika mukena akan membuatnya sangat mudah kusut.
Selain itu, kain juga akan memudar warnanya.
Jadi sebaiknya jangan setrika mukena ya.
Anda bisa menggantungnya dengan hanger.
Jika tidak punya, Anda bisa menghamparkannya di tiang jemuran.
Pastikan kering sempurna sampai tidak berkerut ya.
Setelah itu angin-anginkan hingga kering dan dijamin mukena bakal awet tanpa kusut deh.
Artikel ini pernah tayang di Bangkapos Tribunnews dengan judul Ini Tips Mencuci Mukena Putih Agar Bisa Kinclong Kembali
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR