SajianSedap.com - Indonesia memang dikenal sebagai masyarakat yang hobi gotong royong dan ramah.
Banyak yang masih melakukan sesuatu bersama-sama dan ditemani orang lain.
Nah, hal ini pun termasuk saat kita akan makan.
Makan bersama keluarga atau teman di luar disebut akan makin nikmat.
Maka dari itu, makan sendirian di restoran masih menjadi hal yang aneh bagi sebagian orang.
Ada banyak orang yang tak percaya diri, malu dan khawatir jadi pusat perhatian kalau makan di restoran sendirian.
Tapi jangan khawatir!
Kita bisa ikuti tips makan di luar sendirian berikut ini agar tetap percaya diri dan gak minder!
Apa saja, ya?
Baca Juga: Kaum Menteng, Lesser-Known Traditional Foods From Rural Indonesia Get Spotlight They Deserve
Makan Sendirian Masih Sering Dianggap Kesepian
Diketahui bahwa bagi sebagian orang, memang tidak mudah untuk makan sendirian.
Hal ini karena masih banyak stigma yang melekat pada orang yang makan sendirian di restoran maupun kafe.
Misalnya dianggap kesepian atau tidak punya teman sehingga tidak ada yang bisa diajak makan bersama.
"Meskipun mungkin tampak menakutkan pada awalnya, cobalah makan sendirian sekali dan Anda akan segera bertanya-tanya apa yang diributkan itu," kata Amanda McNamara, pakar restoran di aplikasi makanan, Toast.
Dikutip dari Kompas.com, menurut Amanda, tren makan sendirian juga sebenarnya makin meningkatkan belakangan ini berdasarkan jenis reservasi di berbagai restoran.
"Jadi, setidaknya, Anda tidak benar-benar sendirian," tandas McNamara.
Apalagi, berani melakukan berbagai hal sendiri, termasuk makan di tempat publik, bisa membantu meningkatkan kepercayaan diri dan perasan aman dalam diri kita.'
Namun jika masih sulit dan kerap ragu jika harus makan sendirian, maka tips berikut ini mungkin bisa kita aplikasikan.
Simak baik-baik sampai akhir, ya!
1. Jangan pikirkan pendapat orang lain
Jangan terlalu memikirkan pendapat orang lain atau yang kita jumpai di restoran ketika harus makan sendirian.
Apakah kita pernah menilai orang yang makan sendirian di kafe? Tentu tidak.
Demikian pula dengan pelayan atau staf restoran tersebut.
"Pelayan Anda TIDAK menghakimi Anda karena makan sendirian," kata McNamara.
Jika pun ada penilaian yang dilakukan, itu semata dari segi bisnis dan jumlah pekerjaan yang harus mereka kerjakan, bukan masalah kita makan dengan siapa.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Membawa buku
Manfaatkan momen ketika harus makan sendirian untuk menikmati membaca buku daripada asyik bermain ponsel.
Cara ini bisa menghilangkan rasa percaya diri sekaligus membuat kita asyik sendiri dengan bacaan yang ada di hadapan.
3. Manfaatkan teknologi
Jika canggung harus berinteraksi sendiri dengan pelayan di restoran, kita bisa memanfaatkan kecanggihan teknologi.
Saat ini ada banyak aplikasi atau layanan yang memungkinkan kita melakukan reservasi online, lengkap dengan menu yang akan dipesan.
Pilihan lainnya adalah makan di restoran cepat saji dengan pilihan self service agar tak perlu kontak dengan pelayan atau stafnya.
4. Ngobrol dengan pelayan
Agar tidak merasa kesepian, kita bisa mengajak ngobrol pelayan atau staf yang melayani di restoran.
Misalnya tanyakan menu spesial yang disediakan, rekomendasi terbaiknya atau hal lain secara umum.
"Makan sendirian memberi Anda kesempatan untuk mempelajari lebih lanjut tentang menu, bagaimana hidangan dipasangkan, koktail apa yang melengkapi makanan Anda, dan dari mana mereka mendapatkan bahan-bahannya," kata McNamara.
"Siapa tahu, mereka mungkin hanya menyiapkan sesuatu yang istimewa untuk Anda yang tidak ada di menu atau Anda ingin mencicipi racikan baru."
5. Nikmati makanannya
Makan di luar sendirian memberikan kita kesempatan untuk menikmati rasa makanan sepenuhnya, tanpa gangguan orang lain.
Cobalah makan dengan berkesadaran, secara perlahan dengan memperhatikan setiap rasa, aroma dan tekstur makanannya.
"Kita memiliki kecenderungan untuk terburu-buru dari satu hal ke hal berikutnya dan tidak sering mendapatkan kesempatan untuk duduk dan menikmati makanan secara perlahan," kata McNamara.
Ia juga merekomendasikan memesan beberapa hidangan sekaligus dan dinikmati sambil diselingi membaca atau ngobrol dengan pelayan. "Lakukan dengan kecepatan Anda sendiri dan manjakan diri," pesan McNamara.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips agar Percaya Diri Makan di Luar Sendirian, Bukan Hal Memalukan"
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR