SajianSedap.com - Resep Sop Sayur Soun, kreasi menu berkuah nikmat dan bercita rasa ringan dan pastinya menyehatkan.
Bahkan hanya butuh sedikit bahan saja, Resep Sop Sayur Soun enak ini sudah bisa kita hadirkan di meja makan.
Jika tak ingin repot untuk membuat menu pelengkap makan malam nanti, Resep Sop Sayur Soun ini bisa jadi pilihan utamanya.
Baca Juga: Resep Cah Bayam Telur, Enak Menu Pelengkap Kaya Nutrisi yang Tak Boleh Terlewat
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
50 gram soun, direndam
1 bonggol kecil kembang kol, dipotong perkuntum
1 buah wortel, dipotong serong bergerigi
100 gram buncis, dipotong 2 cm
1 buah jagung manis, dipipil
4 buah bawang putih, digoreng, dihaluskan
1500 ml kaldu ayam
3 1/2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 batang seledri, diiris tipis
Cara Membuat Sop Sayur Soun:
1. Rebus kaldu ayam dan bawang putih goreng sampai mendidih dan harum.
2. Masukkan jagung. Aduk rata. Masak sampai setengah matang.
3. Tambahkan wortel, buncis, dan kembang kol. Aduk rata. Masak sampai mendidih.
4. Bubuhi garam dan merica. Aduk rata. Masak sampai matang. Menjelang diangkat, masukkan soun dan daun bawang. Aduk rata. Biarkan sebentar.
7 Manfaat Minum Air Dingin yang Jarang Orang Tahu, Selema Ini Sering Dikira Bikin Batuk
KOMENTAR