SajianSedap.com - Resep Oliballen Tape Kenari yang manis dan gurih ini punya tekstur lembut yang bikin nagih.
Bahan yang kita gunakan untuk membuat Resep Oliballen Tape Kenari ini juga tidak sulit didapatkan.
Tertarik untuk menghadirkan Resep Oliballen Tape Kenari enak ini untuk camilan nanti?
Baca Juga: Resep Roti Goreng Jamur Pedas Teriyaki, Camilan Berbalut Panir yang Tak Boleh Terlewat
Waktu: 30 Menit
Sajian: 30 Buah
Bahan:
300 gram tepung terigu protein tinggi
1/2 sendok teh baking powder
1/2 bungkus ragi instan
30 gram gula pasir
2 butir telur
100 gram tape singkong, buang sumbunya, haluskan
400 ml santan, dari 1/2 btr kelapa
25 gram margarin
1/2 sendok teh garam
75 gram kenari, iris panjang
500 ml minyak goreng, untuk menggoreng
100 gram gula tepung, untuk taburan
Cara Membuat Oliballen Tape Kenari:
1. Blender tape singkong bersama 100 ml santan (dari 400 ml santan) sampai halus. Sisihkan.
2. Ayak tepung terigu dan baking powder. Masukkan ragi instan dan gula pasir. Uleni rata. Tambahkan telur dan blenderan tape. Uleni rata.
3. Tuang sisa santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai rata.
4. Masukkan margarin yang sudah dicampur garam sedikit-sedikit. Uleni sampai lembut dan licin.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR