Di waktu muda, ia ternyata sering sakit-sakitan.
Di satu titik balik hidupnya, Kak Seto mengubah prinsip hidupnya.
"Kita harus menjadi tuan rumah untuk diri sendiri", begitu ujar laki-laki yang mempopulerkan Si Komo di tahun 1990-an ini.
Ketua LPAI ini pun mengubah dua prinsip dasar dari hidupnya, yaitu pola makan dan pola hidup yaitu dengan rajin berolahraga.
Untuk pola makan, metode plant based adalah yang ia terapkan.
Total sejak tahun 2011, ia mengubah gaya hidupnya menjadi vegetarian.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Di tahap ini, meski menolak daging namun ia masih mengonsumsi susu dan telur.
Baru di tahun 2014 ia berubah menjadi vegan, sama sekali tidak mengonsumsi bahan makanan dan minuman dari sumber protein hewani beserta turunannya seperti daging merah, susu, keju, telur, madu dan gelatin.
Dengan mengubah pola makan menjadi seperti ini, kak seto mengaku tak pernah terjangkiti penyakit yang biasa menderita lansia seperti asam urat, osteoporosis, dan berbagai penyakit degeneraif lainnya.
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR