Gampang banget, kan?
Selain untuk membersihkan mesin cuci, masih banyak manfaat obat kumur lainnya lho.
Manfaat Obat Kumur Lainnya
1. Membersihkan kloset kamar mandi
Manfaat obat kumur lainnya adalah untuk membersihkan kloset kamar mandi yang kotor akibat noda membandel.
Caranya mudah! Moms hanya perlu menuangkan satu cangkir obat kumur ke dalam kloset dan diamkan selama 30 menit.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Setelahnya, gunakan sikat kloset untuk menggosok kotoran yang menempel pada kloset, khususnya permukaan kloset dan siram hingga kloset kembali bersih.
2. Menyegarkan kembali saluran wastafel
Manfaat obat kumur berikutnya adalah untuk menyegarkan kembali saluran wastafel yang berbau busuk.
Caranya, cukup tuang satu cangkir obat kumur ke dalam saluran pembuangan dan diamkan selama 30 menit.
Setelah 30 menit, bilas saluran wastafel dengan air hangat.
3. Memperpanjang usia bunga potong di vas
Terakhir, Andajuga bisa memanfaatkan obat kumur untuk menjaga kesegaran bunga potong hingga seminggu lebih.
Untuk memperpanjang umur bunga potong, gunakan gunting pemangkas untuk menghilangkan setidaknya dua sentimeter dari batangnya.
Tambahkan satu sendok makan obat kumur ke air bersih, lalu tambahkan ke dalam vas bunga.
Artikel ini pernah tayang di Sajian Sedap dengan judul Tak Hanya Buat Kumur-kumur, Ini 4 Manfaat Obat Kumur untuk Membersihkan Rumah, Bisa Buat Beberapa Perabotan Rumah Kembali Kinclong seperti Baru
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR