Lakukan pijatan selama beberapa menit sambil menarik napas dalam-dalam.
Lakukan ini tiga kali dalam sehari untuk membantu meredakan asam lambung.
Akupresur CV 6 juga diketahui dapat membantu mengatasi gangguan menstruasi, sakit perut, lemah syahwat, asma.
Titik di bawah tulang dada di atas pusar
Titik ini berada di bawah tulang dada, tepat di tengah garis yang menghubungkan tulang dada dan pusar.
Pijatan pada titik CV 12 membantu mengatasi masalah berat seperti gastroenteritis, perdarahan menstruasi, diare, dan tukak lambung.
Selain itu, memijat CV 12 juga dapat membantu meredakan sembelit, muntah, kehilangan nafsu makan, kontraksi otot perut dan kejang.
Teknik memijatnya adalah dengan menekan lembut dan perlahan sembari menarik napas dalam-dalam.
Sebelum memijat titik-titik di atas, ini semua tidak disarankan bagi wanita hamil penderita diabetes, dan anak-anak.
Ada baiknya juga untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum melakukan akupresur atau pijat refleksi, terutama bagi penyandang penyakit kronis tertentu.(*)
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR