SajianSedap.com - Pasti deh emak-emak sudah gak asing lagi dengan yang namanya baking soda.
Ya, kalau lagi bikin kue kita memang kerap kali menggunakan baking soda.
Diketahui baking soda punya efek untuk mengembangkan adonan kue kita.
Makanya, kalau Anda punya hobi baking pasti suka menyimpan banyak stok baking soda di dapur.
Nah, selama ini kebanyakan orang menggunakan baking soda untuk urusan masak saja.
Namun, ternyata baking soda punya banyak manfaat lain yang sayang kalau Anda gak tahu.
Ya, kalau penasaran Anda bisa coba campurkan baking soda ke body lotion.
Mungkin Anda heran membacanya.
Namun, gak ada salahnya untuk mencoba karena Anda akan dibuat kaget dengan efeknya yang luar biasa.
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Campurkan Baking Soda Ke Body Lotion
Melansir Nakita.ID, segudang manfaat baking soda yang bisa digunakan mulai dari rambut hingga ujung kaki sekalipun.
Namun, kini ada salah satu manfaat baking soda yang belum banyak orang ketahui.
Baking soda ternyata bisa juga untuk mengatasi siku dan lutut yang kering.
Tak perlu melakukan perawatan dengan biaya mahal di spa kecantikan.
Siku dan lutut yang kering biasanya terjadi saat suhu dingin dan kering.
Cara nya mudah, cukup campurkan baking soda dan body lotion.
Aduk lah secara merata, setelah itu aplikasikan lah pada siku dan lutut.
Pijat lah secara perlahan, dengan begitu tepian kasar pada siku dan lutut akan terkikis dengan cepat.
Selain bermanfaat untuk lutut dan siku, ternyata baking soda juga bermanfaat bagi tangan.
Baking soda bisa membuat tangan kita menjadi lebih lembut.
Tambahkan Baking Soda Ke Sampo
Baking soda ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan rambut.
Melansir Medical News Today, baking soda yang dilarutkan dalam air bisa membantu menghilangkan penumpukan minyak, sabun, dan residu produk perawatan rambut.
Sifat baking soda yang bisa membersihkan secara menyeluruh ini membuat rambut jadi bersih, berkilau, dan lembut.
Konsistensi baking soda juga sangat berpengaruh terhadap pembersihan rambut.
Baking soda yang berkonsistensi sedikit kasar bisa bertindak sebagai exfoliant.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Ini bisa membantu menghilangkan penumpukan sel-sel kulit mati dan ketombe.
Melansir eco-chick.com, Anda bisa mencampurkan satu sendok teh baking soda ke sampo.
Lalu keramas seperti biasa.
Anda akan mendapati busa sampo jadi lebih banyak dari biasanya.
Untuk memaksimalkan pembersihan, pastikan Anda menggosok sampo yang sudah dicampur baking soda ke seluruh bagian rambut dan beri pijatan lembut.
Setelah dirasa cukup, Anda bisa bilas sampai bersih.
Anda sebaiknya tidak setiap hari menambahkan baking soda ke sampo.
Sebab, baking soda memiliki pH sekitar 9 yang dianggap alkali atau basa kuat.
Penggunaan berlebihan baking soda untuk rambut bisa membuat pH kulit kepala lebih dari 5,5 sehingga membuat kulit kepala jadi lebih kering.
Penggunaan baking soda berlebihan untuk rambut juga bisa menyebabkan iritasi.
Oleh karenanya, disarankan untuk menambahkan baking soda ke sampo seminggu sekali saja.
Untuk menetralkan kulit kepala, Anda bisa membilasnya dengan air lemon atau air cuka sari apel.
Untuk mendapatkan hasil berupa rambut sehat berkilau, Anda bisa melengkapi perawatan dengan melembabkan rambut dengan minyak kelapa usai keramas menggunakan baking soda.
Minyak kelapa bisa mencegah rambut jadi kering.
Selain minyak kelapa, Anda juga bisa mencoba minyak jojoba.
Minyak jojoba mirip dengan minyak yang diproduksi kulit kepala.
Ini bisa menjaga kelembaban rambut supaya tampak lebih sehat.
Artikel ini telah tayang di GridHype.id dengan judul, Campuran Body Lotion dengan Bahan Alami ini Bikin Wanita ini Kaget Bukan Main, Hasilnya Benar-benar Cerahkan Kulit Bagian Lutut
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Gridhype |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR