Untuk menjaga suhu rice cooker kembali stabil, cukup mengganti thermostat.
Thermostat yang baru akan bekerja secara maksimal untuk menstabilkan suhu rice cooker.
Serta, membuat nasi tidak menjadi cepat kering.
Rice cooker yang bermasalah dalam thermostat, biasanya sudah lama digunakan.
Yakni antara 2 sampai 3 tahun pemakaian, sehingga thermostat tidak berfungsi dengan maksimal lagi.
Selain itu, beras yang berkualitas kurang bagus juga akan membuat nasi cepat kering.
Nasi sisa kemarin ternyata terbukti punya kandungan kalori 60 persen lebih sedikit dibandingkan dengan nasi yang baru matang.
Namun, jika kita ingin mengonsumsi nasi kemarin, kita tetap perlu memasaknya dengan benar.
Salah satu cara menanak nasi yang dianjurkan adalah menambahkan sedikit minyak kelapa setelah air mendidih sebelum beras dimasukkan dalam panci.
Setelah matang dan dingin, masukkan nasi ke dalam kulkas selama 12 jam.
Jika nasi yang baru matang langsung dimakan, pati akan diubah menjadi gula atau glukosa oleh tubuh.
Glukosa ini jika tidak langsung dibakar akan disimpan sebagai lemak.
Sementara itu, jika nasi didiamkan semalaman, pati akan diubah menjadi pati resistan yang tidak bisa dicerna tubuh.
Ini berarti kalori tidak akan bertambah.
Penambahan minyak kelapa juga akan membuat nasi kemarin tidak terlalu lengket dan memproduksi lebih banyak pati resistan dalam nasi.
Walau begitu, memanaskan kembali nasi ternyata tidak terlalu direkomendasikan.
"Bakteri Bacillus cereus yang ditemukan dalam nasi bisa bertahan selama proses pemasakan.
Ketika nasi sudah dingin, spora akan memperbanyak diri dan memproduksi neurotoksin yang bisa membuat sakit," kata Martin Goldberg, ahli mikrobiologi.
Baca Juga: Kesalahan Meletakkan Rice Cooker yang Sering Tidak Disadari Hampir Semua Ibu-ibu di Indonesia
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR