Ada berbagai jenis aktivitas menarik yang ada pada perayaan ulang tahun Majalah Bobo ini, yakni mulai dari meet and greet dengan Bobo, membuat DIY topeng ulang tahun, perayaan ulang tahun, kick off Semarak 50 Tahun Majalah Bobo serta doorprize dengan hadiah yang menarik.
Spesial untuk merayakan ulang tahunnya, karakter Bobo hadir dan menyapa para pembaca setia Bobo yang telah meluangkan waktu untuk memeriahkan ulang tahunnya.
Selain itu, para peserta diajak untuk membuat DIY topeng kelinci bersama dengan Kak Tara.
Peserta telah mempersiapkan alat dan bahan dari rumah masing-masing dan Kak Tara memandu para peserta untuk pembuatan DIY topeng kelinci dari awal hingga selesai.
Setelah DIY topeng selesai dibuat, para peserta memakai topeng kreasinya masing-masing dan menyanyikan lagu selamat ulang tahun untuk Bobo bersama-sama dengan penuh kegembiraan.
Setelah perayaan ulang tahun Majalah Bobo ke-49, acara dilanjutkan dengan info program Semarak 50 Tahun Majalah Bobo oleh Kak Lucia Triundari, Editor in Chief Majalah Bobo.
Program itu akan berjalan mulai 14 April 2022 sampai dengan Mei 2023.
Semarak 50 Tahun Majalah Bobo ini akan menjadi program kegiatan untuk seluruh pembaca setia Bobo lintas generasi, yang bisa diikuti selama 1 tahun menuju ulang tahun Bobo yang ke 50 tahun di 14 April 2023.
Adapun beberapa program Semarak 50 tahun Majalah Bobo terdiri dari kegiatan mencari Duta Baca Keluarga, Festival Panggung Anak, Nostalgia Bobo bersama para tamu istimewa lintas generasi, Kompetisi Online dan Offline, ada juga edisi Khusus Majalah Bobo dengan bonus spesial HUT 50 tahun dan aneka aktivitas lainnya yang bisa diikuti oleh seluruh keluarga.
Puncak acaranya adalah Panggung Emas Bobo di hari ulang tahun majalah Bobo di tahun 2023.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR