Bagi Anda yang sedang dating bulan atau hamil juga wajib mengonsumsi lengkeng agar tercukupi kebutuhan zat besinya.
4. Membuat Kulit Terlihat Awet Muda
Penuaan dini yang terjadi pada kulit adalah disebabkan oleh paparan radikal bebas yang tersebar di dalam tubuh.
Tapi jangan khawatir, sebab buah lengkeng ampuh untuk melawan radikal bebas.
Buah lengkeng merupakan salah satu buah yang memiliki zat dengan aktivitas tinggi melawan radikan bebas.
Rutin mengonsumsi buah dengan kandungan antioksidan tinggi seperti lengkeng memiliki manfaat yang besar pada kulit.
Anda juga nantinya akan mendapatkan kulit yang terlihat bersih, cerah, bebas bintik hitam,dan kerutan.
5. Mencegah Inflamasi
Rupanya buah berukuran kecil ini kerap digunakan sebagai pereda beberapa kondisi, seperti luka, alergi, flu, dan penyakit yang disebabkan oleh inflamasi.
Sebab, kulit, daging buah, dan biji lengkeng terbukti mengandung zat kimia yang ampuh mencegah inflamasi, seperti asam galat, epicatechin, dan asam elagic.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR