Ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan agar bisa makan mangga dengan kulitnya.
Anda tinggal memilih ingin menggunakan cara yang mana.
1. Digigit langsung
Sepertinya cara ini juga tidak umum dilakukan masyarakat Indonesia.
Biasanya orang-orang akan mengiris mangga untuk memakannya.
Namun di luar negeri, mangga biasa dikonsumsi dengan cara digigit seperti apel dan pir.
Tapi kalau mangga ukurannya besar, Anda boleh memotongnya.
Anda juga harus memastikan kalau mangga sudah bersih sempurna.
Hal ini juga berlaku untuk mangga muda maupun yang sudah matang.
Namun yang perlu diingat, kulit mangga muda akan jauh terasa lebih pahit.
Jika Anda ingin mencobanya, gunakan mangga yang betul-betul matang.
2. Diblender
Mungkin Anda sudah akrab dengan jus mangga.
Jus yang satu ini memang sangat menyegarkan.
Nah kalau masih ragu untuk memotongnya langsung, Anda bisa membuat jus mangga.
Cukup bersihkan mangga kemudian potong-potong dengan kulitnya.
Kalau masih takut pahit, Anda bisa menambahkan sedikit madu.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR