5. Mengontrol Tingkat Kolesterol
Serat dalam kulit manggis memiliki kemampuan meningkatkan kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida.
Serat mengikat dengan LDL dan trigliserida di usus, mencegah mereka untuk diserap ke dalam darah.
Antioksidan yang terkandung dalam kulit manggis mengikat LDL dan trigliserida dalam darah dan mempercepatnya untuk diproses menjadi asam empedu, yang nantinya akan dikeluarkan dari tubuh.
Seperti yang telah kita ketahui, penimbunan LDL dan trigliserida dalam tubuh dapat menyebabkan aterosklerosis yang dapat menimbulkan berbagai komplikasi.
6. Mencegah Stroke
Kulit manggis memiliki manfaat kesehatan untuk mencegah stroke karena dapat mencegah aterosklerosis.
Antioksidan yang terkandung dalam kulit manggis dapat menjaga elastisitas pembuluh darah, mencegahnya dari aterosklerosis dini yang dapat menyebabkan stroke dan penyakit terkait trombosis lainnya.
Artikel ini telah tayang di drhealthbenefits dengan judul 14 Scientific Health Benefits of Mangosteen Peel #Top Beauty Tricks
Source | : | drhealthbenefits |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR