Kemudian bilas dengan air bersih.
Setelah itu, rendam kembali cobek ke dalam air hangat yang sudah dicampur baking soda 5-10 menit, lalu keringkan pakai kain bersih lagi.
Masukkan ke microwave selama 10 menit.
Atau jika tidak mempunyai microwave, bisa memanaskan dengan memanggang cobek di atas kompor selama 5 menit.
Setelah melakukan cara tersebut, simpanlah cobek di suhu ruang yang kering.
Jangan menyimpan cobek saat keadaannya masih basah setelah dicuci karena akan menimbulkan jamur.
Hindari juga menunda mencuci cobek yang telah dipakai karena kotoran bekas pemakaian akan semakin menempel dan sulit untuk dihilangkan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Selain penggunaan kelapa parut, Anda juga bisa menggunakan beras.
Cara Membersihkan Cobek Batu dengan Beras
Jika bahannya dari batu maka cobek gampang-gampang susah saat dibersihkan.
Batu dengan lubang kecil-kecilah yang membuat cobek susah di bersihkan.
Umumnya orang hanya akan menggenanginya dengan air lalu menggosok dan membilas dengan air.
Cara itu memang tidak salah, akan tetapi jika sabun yang digunakan berbau wangi maka cobek saat digunakan kembali bisa meninggalkan bau pada makanan.
Atau jamur akan tumbuh pada lubang kecil pada cobekmu manakala lama tidak digunakan.
Tribunstyle.com telah merangkumkan cara lain membersihkan cobek, salah satunya adalah dengan bantuan beras.
Beras mampu mengikat minyak-minyak menempel pada pori-pori cobek.
Maka begini caranya, pastikan cobek dalam keadaan kering.
Tuangkan dua sendok makan beras putih ke dalam cobek kemudian ulek sampai berwarna gelap.
Ulangi proses tesebut sampai beras tak lagi menghitam.
Setelah itu baru bilas cobek tersebut dengan air hangat agar bersih betul.
Maka cobekmu akan bersih dari kerak, minyak dan jamur.
Selain itu, Anda juga harus pintar memilih cobek asli atau palsu.
Pasalnya ada pedagang nakal yang memalsukan cobek batu dengan cobek dari semen.
Nah, agar tidak tertipu, ikuti tips ini saat membeli cobek.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Hilangkan Kotoran Membandel Penyebab Jamur di Cobek dengan Cara Ini
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR