Mentimun atau yang dikenal juga dengan sebutan timun mengandung kadar air yang tinggi, sehingga dapat membantu menutrisi dan menghidrasi kulit.
Mentimun juga memiliki sifat antioksidan dan mampu melawan kuman penyebab jerawat.
Mentimun dapat diaplikasikan secara langsung atau dijadikan masker wajah dengan campuran bahan lain, seperti tomat, madu, dan lidah buaya.
Mengonsumsi jus mentimun segar juga terbukti dapat membantu mengeluarkan racun dan mempercantik kulit.
5. Madu dan jus lemon
Jus lemon yang dikombinasikan dengan madu menjadi salah satu cara mengatasi jerawat secara alami.
Lemon mengandung asam sitrat yang dapat mengurangi produksi minyak di kulit, sedangkan madu memiliki sifat antibakteri yang dapat menghentikan pertumbuhan mikroba penyebab jerawat.
Caranya:
- Campurkan 1 sendok makan jus lemon dan 1 sendok makan madu, aduk hingga rata.
- Oleskan campuran kedua bahan di area wajah yang mengalami jerawat
- Tunggu 20 menit agar semua bahan meresap ke dalam kulit.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR