Sajiansedap.com - Apakah anda sudah tahu daun meniran?
Jika belum, ada baiknya anda ketahui dari sekarang.
Bagi anda yang punya asam urat tentu akan merasakan nyeri kalau sedang kambuh.
Bahkan nyerinya bisa tak tertahankan loh.
Jika fatal maka akan berujung di rumah sakit.
Biasanya penderita asam urat akan minum obat dari dokter untuk meradakan nyeri menyiksanya.
Tapi ada cara alami yang bisa dilakukan loh.
Gunakan bahan alami yang pastinya murah meriah banget.
Berikut ini ulasan lengkapnya untuk anda.
Jangan sampai tidak dicoba ya!
Manfaat Daun Meniran
Dikutip Kontan.co.id dari dari buku berjudul Tanaman Ajaib Basmi Penyakit Dengan TOGA, meniran mengandung flavonoid yang bisa menurunkan asam urat tinggi.
Ion natrium dan kalium dalam meniran akan membentuk senyawa garam yang mudah larut dalam air.
Dengan begitu kristal asam urat dalam darah dan ginjal dapat keluar dari tubuh melalui urine.
Melansir dari buku berjudul 1001 Resep Herbal, membuat ramuan herbal air rebusan meniran untuk menurunkan asam urat tinggi cukup mudah.
Siapkan 30 gram -60 gram meniran segar.
Cuci meniran sampai bersih kemudian rebus dengan tiga gelas air.
Rebus meniran sampai mendidih dan menyisahkan segelas air.
Baca Juga: Resep Daging Kecap Daun Jeruk Rasanya Tetap Maksimal Meskipun Dibuat Dengan Bumbu yang Minimal
Setelah dingin, kita saring lalu minum sekaligus.
Sebagai catatan, kita sebaiknya tidak berlebihan dalam mengonsumsi meniran.
Sebab, walau bisa mengatasi asam urat, meniran memiliki efek samping yakni memicu gangguan disfungsi ereksi alias impotensi.
Air Rebusan Daun Bawang untuk Menjaga Kesehatan
Mengutip Tribunnews satu ikat bawang daun, anda bisa mendapatkan vitamin, antioksidan, asam folat, serat, dan berbagai nutrisi lain.
Inilah sebabnya banyak orang mengolah air rebusan bawang daun untuk menjaga kesehatan.
Salah satunya dapat menyehatkan jantung lho.
Organ jantung adalah organ terpenting dalam tubuh kita.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Karena itu, Anda bisa menjaga kesehatan jantung dengan air rebusan daun bawang.
Kandungan polisulfida yang ada pada bawang daun mampu melindungi tubuh dari penyakit jantung.
Daun bawang juga mengandung mangan, mineral yang bermanfaat mempertahankan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh.
Selain itu, daun bawang juga punya berbagai manfaat lain.
Buat Anda yang memiliki masalah insomnia atau sulit tidur, minumlah air rebusan bawang daun.
Ini karena bawang daun bisa memperbaiki kualitas tidur.
Rutin mengonsumsi air rebusan bawang daun dalam satu minggu dapat membantu kita mengurangi risiko stres.
Tidur pun menjadi lebih nyenyak.
Air rebusan daun bawang juga dapat mencegah infeksi lho.
Menurut penelitian, air rebusan bawang daun bisa melawan datangnya infeksi, baik itu yang berasal dari bakteri, jamur, hingga virus.
Bahkan, disebutkan bahwa sayuran dari bawang-bawangan ini juga mampu melawan bakteri penyebab penyakit layaknya salmonella dan e.coli.
Oleh karena itu, masalah kesehatan lain yang terkait dengan infeksi seperti gangguan pencernaan dan masalah pernapasan bisa diatasi.
Ternyata memang benar ya air rebusan daun bawang bisa bikin tubuh jadi sehat, tapi gimana ya cara membuatnya?
Artikel telah ditayangkan di gridhealth dengan judul, Cuma Minum Air Rebusan Meniran Bisa Turunkan Asam Urat , Mau Coba?
Source | : | Gridhealth |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR