SajianSedap.com - Ayam kampung merupakan salah satu jenis ayam yang gampang-gampang susah untuk dimasak.
Pasalnya, berbeda dengan daging ayam boiler, daging ayam kampung memiliki tekstur lebih keras.
Hal ini karena kandungan lemak di dalam daging lebih sedikit dibanding dengan daging ayam biasa.
Meski begitu, tidak sedikit yangmemiliki ayam kampung jadi lauk favorit, dibanding daging ayam biasa.
Nah, unutk membuat ayam kampung empuk, biasanya sebagian besar orang akan menggunakan panci presto.
Namun, tentu tidak semua orang memiliki panci presto karena harganya yang cukup mahal.
Eits, tapi tenang Anda bisa menggunakan daun pepaya untuk membuat ayam kampung jadi empuk.
Seperti apa caranya?
Simak ulasanya agar Anda bisa mencobanya di dapur!
Cara Membuat Ayam Kampung Tidak Alot
Kabar gembira yang masih kebingan cara mengempukkan ayam kampung.
Tanpa presto, Anda bisa membuat daging ayam kampung jadi empuk hingga ke tulang.
Daun pepaya bisa digunakan untuk membuat daging ayam kampung empuk.
Daun pepaya memiliki kadar asam yang tinggi, yang membantu membuat daging empuk.
Anda bisa memotong-motong atau menumbuk daun pepaya, kemudian lumuri ayam dengan daun pepaya.
Setelah didiamkan beberapa menit, Anda bisa membilasnya dengan air.
Perlu diingat, jangan terllau lama melumuri daging dengan pepaya ini.
Selain bisa pahit, hasilnya justru bisa terlalu empuk.
Selain daun pepaya, Anda bisa menggunakan bahan lain untuk membuat daging ayam kampung ini empuk.
1. Nanas
Buah nanas dikenal bisa melunakkan daging.
Biasanya, buah nanas digunakan untuk mengempukkan daging kambing.
Nanas bisa membuat daging empuk karena kandungan asamnya yang tinggi.
Caranya, kita bisa memotong nanas tipis-tipis atau menumbuk daging buah nanas, kemudian lumuri potongan nanas pada daging ayam.
Tunggu selama beberapa menit kemudian bilas daging di bawah air mengalir sampai bersih.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Cara ini mudah dilakukan, namun efeknya akan ada sisa rasa asam dan manis nanas yang menempel pada ayam.
2. Air kelapa
Jika Anda ingin mendapatkan daging ayam kampung yang empuk tanpa presto, ternyata bisa menggunakan air kelapa.
Cara ini rupanya kerap digunakan resto ayam kampung agar ayamnya bisa empuk tanpa mengunakan presto.
Pasti banyak yang belum tahu kalau air kelapa bisa berfungi untuk mengempukkan daging.
Itu sebabnya banyak resep ayam goreng, ayam bakar sampai daging ungkep yang menggunakan air kelapa.
Daging jadi terasa lebih lembut dan tidak seret saat dimakan.
Cara menggunakannya mudah.
Ganti saja jumlah air untuk mengungkep daging dengan air kelapa.
Tenang, aroma air kelapa tidak akan terasa karena tertutupi dengan aroma rempah dalam bumbu.
Jadi Anda tidak perlu khawatir akan merusak rasa.
3. Menggunakan slow cooker
Namun, jika Anda ingin lebih praktis, Anda bisa menggunakan peralatan lain selain panci presto.
Ya, selain panci presto, Anda juga bisa menggunakan slow cooker.
Jika memakai slow cooker, waktu yang dibutuhkan untuk membuat daging ayam empuk akan lebih lama karena bisa berjam-jam atau bahkan semalaman.
Namun, hasilnya daging tetap lembap dan empuk.
Cara membuat ayam empuk menggunakan nanas dan pepaya juga bisadigabungkan dengan penggunaan panci presto dan slow cooker.
Selamat mencoba di rumah ya Sase Lovers!
Artikel ini telah tayang di Bobo.id dengan judul 4 Cara Membuat Ayam Kampung Tidak Alot dan Jadi Lebih Empuk, Bisa Pakai Bahan Alami Juga
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | bobo.id |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR