SajianSedap.com - Banyak penyakit yang muncul seiring kita bertambahnya usia.
Hal ini bisa disebabkan karena gaya hidup dan makan makanan yang sembarangan saat muda.
Salah satu penyakit yang sering dialami orang lanjut usia adalah asam urat.
Penyakit asam urat sampai saat ini masih jadi momok menakutkan untuk banyak orang.
Kalau tak ditangani dengan benar, asam urat bisa kambuh dan mengganggu aktivitas sehari-hari.
Kalau sudah kambuh, rasa nyeri karena asam urat ini bisa sangat tak tertahankan sampai bisa alami pembengkakan, dan rasa panas di persendian.
Maka dari itu, kita wajib tahu cara mengataso asam urat dengan cepat.
Gak perlu pakai obat mahal, karena ada obat alami untuk asam urat yang bisa kita dapatkan dengan mudah, loh.
Salah satunya yaitu dengan minum air rebusan dari tanaman yang sering tumbuh liar di jalanan ini.
Ya, ialah tanaman sidaguri yang biasa kita temui di pinggir jalan.
Siapa yang menyangka bahwa tanaman sidaguri ini bisa jadi obat alami untuk asam urat yang tokcer, loh!
Kita bisa dapatkan manfaatnya dengan minum air rebusan daun sidaguri.
Memangnya beneran ampuh?
Manfaat Air Rebusan Sidaguri
Diketahui tanaman Sidaguri banyak ditemukan tumbuh liar di tepi jalan, halaman, lapangan berumput, hutan, dan tempat-tempat yang mendapatkan banyak sinar matahari.
Dikutip dari kompas.com, Guru Besar IPB University dari Departemen Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Prof Dyah Iswantini menjelaskan tanaman herbal lokal seperti sidaguri, kaya akan kandungan alkaloid dan tanin dan berkhasiat sebagai obat diuretik dan analgesik.
Dengan tambahan seledri dan tempuyung, obat asam urat herbal tersebut bahkan dapat bersifat sama seperti allopurinol yang dapat menghambat enzim xanthin oksidase yang menyebabkan asam urat.
Uji toksisitas akut pun menunjukkan formula yang diuji hampir tidak toksik sehingga tanaman Sidaguri ini aman dikonsumsi.
“Penurunan kadar asam urat dengan formulasi jamu anti goat (asam urat) dinilai setara bahkan melebihi allopurinol,” sebutnya.
Untuk memanfaatkan tanaman Sidaguri pun mudah, Anda bahkan bisa mencobanya sendiri di rumah.
Cara membuatnya
Berikut ini cara mengolah tanaman Sidaguri untuk obat asam urat:
- ambil beberapa lembar daun dari tanaman Sidaguri dan keringkan
- rebus dalam 2 cangkir air mendidih hingga airnya menyusut dan berwarna kecoklatan
- saring dan tuang ke dalam gelas untuk diminum
Untuk mengatasi rasa pahitnya, Anda bisa menambahkan pemanis alami seperti madu.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Baking Soda untuk Atasi Asam Urat
Diketahui juga bahwa tak hanya air rebusan daun sidaguri, ternyata baking soda juga bisa untuk atasi asam urat, loh.
Melansir dari steptohealth, baking soda memiliki kekuatan untuk mendetoksifikasi darah dan ginjal dengan menghilangkan bahan limbah dari tubuh.
Cara menyiapkannya adalah sebagai berikut:
Bahan yang perlu disiapkan:
- 1/2 sendok teh baking soda (2 g)
- 1 gelas air hangat/matang (200 ml).
Langkah-langkahnya:
- Tambahkan setengah sendok teh baking soda ke secangkir air. Aduk rata sampai baking soda larut di dalam air.
- Lalu konsumsi air campuran baking soda ini saat perut kosong, tanpa makanan lain.
Baca Juga: Asam Urat Bisa Takut Masuk Tubuh, Rahasianya Ternyata Cuma dengan Baking Soda, Begini Cara Pakainya
Agar hasilnya maksimal, coba rutin mengonsumsi racikan baking soda dan air selama 3 minggu berturut-turut.
Jangan mengonsumsi lebih dari jumlah yang disarankan sebab bisa terlalu banyak mengalkalikan tubuh.
Jika asam urat berlanjut atau semakin nyeri, segeralah menghubungi dokter.
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Biasa Tumbuh Liar di Pinggir Jalan, Peneliti Pastikan Tanaman Ini Bisa Jadi Obat Asam Urat Ampuh! Begini Cara Mengolahnya
KOMENTAR