SajianSedap.com - Resep Telur Dadar Sayuran bikin kita tak perlu pusing untuk membuat menu pelengkap makan siang hari ini.
Selain mudah dibuat, Resep Telur Dadar Sayuran ini juga punya rasa yang enak banget.
Jika ingin membuat menu pelengkap yang bisa dibuat dalam waktu singkat dan rasanya enak, Resep Telur Dadar Sayuran ini adalah jawabannya.
Baca Juga: Resep Telur Masak Kacang Ini Memang Enak Banget Disantap Dengan Nasi Hangat
Waktu: 20 Menit
Sajian: 7 Porsi
Bahan:
7 butir telur
50 gram brokoli, cincang kasar
50 gram wortel, potong
50 gram jamur kancing
50 gram buncis, iris halus
50 gram kol, iris halus
1/4 buah bawang bombay, cincang kasar
1 batang daun bawang, iris halus
1 buah cabai merah keriting, iris serong
1 buah cabai hijau keriting, iris serong
1 1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Telur Dadar Sayuran:
1. Campur semua bahan. Aduk hingga rata.
2. Tuang di dalam pan antilengket. Aduk-aduk hingga setengah matang. Biarkan sesaat. Balik. Biarkan hingga matang.
Baca Juga: Resep Telur Bumbu Gurih Enak, Menu Rumahan yang Rasanya Mantap Banget
Baca Juga: Resep Kebab Daging Telur Bisa Kita Hadirkan Jika Butuh Kudapan Spesial Untuk Di Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Acar Telur dan Ketimun, Sajian Pelengkap Dengan Cita Rasa yang Asam Dan Gurih!
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR