Makan Siomay Bisa Turunkan Kolesterol, Asal...
Pernahkan Anda melihat pedagang siomay bandung yang tampilannya menggiurkan banget.
Begitu panci pengukus dibuka, aroma khas siomay langsung bikin air liur menetes.
Nah, kabar baiknya, ternyata adalah salah satu menu yang dijual pedagang siomay yang ternyata baik banget untuk menurunkan kolesterol, lo.
Ya, menu itu ada pare kukus.
Sayuran yang satu ini memang dikenal memiliki rasa pahit.
Namun siapa sangka ternyata pare yang dikukus dapat menurunkan kolesterol.
Dilansir dari Healthline, kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan plak lemak menumpuk di arteri Anda.
Kondisi ini memaksa jantung Anda bekerja lebih keras untuk memompa darah dan meningkatkan risiko penyakit jantung.
Beberapa penelitian pada hewan menemukan bahwa pare dapat menurunkan kadar kolesterol untuk mendukung kesehatan jantung secara keseluruhan.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR