Bromelain juga dapat membantu tubuh kita melawan rasa sakit dan mengurangi pembengkakan setelah operasi atau olahraga berat.
"Penelitian menunjukkan bromelain dapat membantu mengurangi efek gastrointestinal negatif bagi orang-orang dengan gangguan GI, meningkatkan kesehatan jantung, melindungi diri kita dari kanker, dan banyak lagi," tambah Phipps.
Selain itu, jus nanas juga mengandung potasium, elektrolit yang dapat membantu rehidrasi setelah melakukan olahraga yang intens.
Air Rendaman Nanas untuk Mengatasi Peradangan
Air rendaman nanas bisa menjadi salah satu minuman sehat yang dimasukkan ke dalam diet harian Anda.
Pakar nutrisi juga membuat minuman tersebut dan menyerutupnya beberapa kali dalam seminggu.
“Saya membuatnya sendiri beberapa kali seminggu,” kata Arielle “Dani” Lebovitz, RDN, ahli diet di Franklin, Tennessee, dilansir dari Thehealthy.com.
Ada dua cara umum untuk membuat air nanas.
Kata Lebovitz, versi paling populer memasukkan air dengan potongan nanas segar.
Versi lainnya memadukan nanas yang baru dipotong dengan air lalu menyaring ampasnya.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Gridhype.id |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR