Sajiansedap.com - Apakah anda penggemar ikan?
Jika iya, maka penting untuk anda mengetahui artikel berikut ini.
Ikan adalah salah satu bahan makanan yang paling mudah diolah.
Mulai direbus hingga digoreng tetap terasa enak dan lezat.
Ikan goreng adalah salah satu yang paling favorit orang Indonesia.
Namun, menggoreng ikan bukanlah perkara mudah.
Ketika menggoreng ikan jadi mudah lengket di penggorengan.
Hal ini tentu membuat makan hati para ibu rumah tangga yang akan memasak.
Tenang saja, ada solusi mudah untuk hal ini.
Berikut ini ulasan lengkapnya yang sayang kalau tidak anda tahu.
Lumuri Ikan Dengan Gula Sebelum Goreng
Agar kelezatan ikan goreng tetap terjaga, perhatikan cara menggoreng ikan agar tidak menempel di penggorengan dan agar tidak menyipratkan minyak ini.
1. Jangan Cepat-Cepat Dibalik
Salah satu alasan utama ikan menempel dipenggorengan adalah ikan dibalik saat belum kering betul.
Ikan yang masih basah ini membuatnya jadi lebih rentan lengket dan hancur kalau dipaksa dibalik.
Jadinya, jangan balik ikan jika sisi ikan yang menempel di wajan belum benar-benar kering.
2. Bahan yang Digunakan Harus Tepat
Biasanya, ikan goreng pasti dibumbui dulu sebelum digoreng.
Nah, ternyata bumbu pada ikan juga bisa mempengaruhi apakah ikan akan menempel di wajan, lo.
Bumbu tersebut adalah bumbu yang punya rasa manis seperti gula atau kecap manis.
Rasa manis tersebut bisa menjadi karamel dan karenanya bisa membuat ikan menempel di penggorengan.
Jika ingin menambah rasa, Anda bisa merendamnya dalam kecap asin atau kecap ikan.
3. Gunakan Wajan Antilengket
Mau lebih aman lagi? Gunakan wajan antilengket saja saat menggoreng ikan.
Wajan antilengket tentu saja menjamin ikan tidak akan menempel pada penggorengan.
Baca Juga: Resep Bola-Bola Ikan Kukus Ini Pasti Dicari Ketika Waktu Ngemil Tiba
4. Supaya Minyak Tidak Menyiprat
Pada dasarnya, minyak menyiprat saat menggoreng ikan terjadi lantaran kondisi ikan yang sangat basah.
Karena itu, sebaiknya ikan jangan dibumbui dengan bahan-bahan yang terlalu basah misalnya air asam jawa.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Ikan baiknya hanya dibumbui bahan kering seperti garam, lada dan gula.
Kecap asin pun masih oke karena penggunannya yang tidak sebanyak air asam jawa.
Selain itu, pastikan kita meniriskan ikan dengan betul setelah mencucinya.
Mau lebih amanlagi? Tinggal tutup wajan penggorengan selama menggoreng ikan.
Hasilnya, ikan goreng tidak akan menyipratkan minyak lagi, deh.
Bahaya Minum Susu dan Ikan Secara Bersamaan
Dilansir dari TimesofIndia, makan susu dan ikan secara bersamaan bisa berbahaya bagi tubuh.
Secara ilmiah, hanya ada satu alasan untuk menghindari kombinasi makanan ini, yaitu jika
Anda alergi terhadap salah satu produk.
Belum ada penelitian yang dapat membuktikan bahwa kombinasi ini dapat memiliki efek buruk pada tubuh.
Jika Anda melihat bahan-bahannya secara terpisah, nilai gizinya cukup tinggi,
Itulah sebabnya banyak budaya menggunakan kombinasi (susu dan ikan) untuk membantu mempercepat pemulihan.
Alasan yang didukung secara ilmiah adalah bahwa jika ikan tidak dimasak dengan baik atau Anda tidak toleran laktosa atau memiliki alergi ikan/makanan laut, maka kombinasi makanan ini akan menyebabkan ruam dan masalah lainnya.
Menurutnya, susu dan ikan berasal dari dua gaya diet yang berbeda.
Ikan sebagai makanan non-vegetarian sedangkan susu, meskipun merupakan produk hewani, menjadi makanan vegetarian.
Karena susu memiliki efek mendinginkan dan ikan memiliki efek menghangatkan, kombinasi keduanya menciptakan ketidakseimbangan yang dapat menyebabkan perubahan kimia dalam tubuh.
Sistem kekebalan memainkan peran besar dalam hal efek kombinasi makanan ini.
Kedua item ini merupakan sumber protein yang cukup kaya, secara individual, tetapi komposisinya sangat berbeda satu sama lain.
Oleh karena itu, mereka membutuhkan cairan pencernaan yang berbeda untuk dicerna.
Ketidakseimbangan dapat mendatangkan malapetaka pada sistem pencernaan, yang dapat mengubah reaksi kimia dalam tubuh dan semakin melemahkan sistem kekebalan Anda.
Baca Juga: Resep Ikan Saus Lemon, Ide Olahan Ikan Goreng yang Tersaji Dengan Saus Nikmat
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR