Aroma lavender dan vanila yang menyenangkan dapat mengusir nyamuk dari rumah.
Untuk membuatnya, tambahkan 15 tetes minyak lavender ke dalam botol semprot kosong.
Kemudian, tambahkan tiga sendok makan ekstrak vanila dan dua peras buah lemon.
Tutup botol dengan air suling dan kencangkan tutupnya.
Kocok botol tertutup untuk mencampur isinya sebelum digunakan.
2. Minyak kelapa
Selain bagus untuk kulit, minyak kelapa juga bahan alami pengusir nyamuk.
Untuk memanfaatkannya, tambahkan empat sendok makan minyak kelapa ke dalam stoples, kemudian tambahkan lima tetes minyak peppermint, dan aduk keduanya sampai halus seperti pelembap atau lotion tangan dan bibir.
Setelah itu, oleskan campuran tersebut ke kulit untuk mengusir nyamuk.
Selain bahan pengusir nyamuk, Anda juga harus membasmi sarang nyamuk
Tak perlu bahan kimia, karena Anda bisa meanfaatkan kopi yang ada di dapur Anda.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR