2. Lapisan kuning
Kalau anda baru membeli ceker ayam pasti melihat lapisan kuning yang menyelimutinya.
Nah, lapisan kuning ini juga perlu anda buang.
Ada bagian yang bisa langsung dikupas, ada juga yang sangat melekat.
Jika sudah begitu, rebus dulu ceker sebentar dalam air mendidih.
Tak perlu terlalu lama, cukup sekitar lima menit.
Setelah direbus, lapisan kuning ini akan lebih mudah terlepas.
3. Telapak ceker
Bagian yang harus diperhatikan betul adalah telapak ceker.
Di sana, biasanya ada kotoran seperti kerak berwarna kuning kecokelatan.
Nah, pada bagian ini wajib sekali kita buang dengan pisau.
Setelah bersih, ceker ayam bisa dinikmati bersama keluarga.
Apalagi ceker ayam memiliki manfaat luar biasa buat kesehatan, loh.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR