1. Minyak Harus Panas Betul
Trik pertama adalah, saat akan memasukkan ikan, pastikan minyak telah panas betul.
Minyak yang panas akan membuat ikan tak menempel di wajan.
Pasalnya, ikan akan langsung mengeras, tidak lembek dan menempel di dasar wajan atau satu sama lain.
Tapi setelah masuk, jangan lupa segera kecilkan api.
Kita boleh menggunakan api sedang atau kecil, tergantung kebutuhan.
2. Minyak Harus Banyak
Semakin banyak minyak, semakin kecil kemungkinan ikan menempel di wajan.
Soalnya, minyak yang banyak bisa membuat seluruh bagian ikan cepat mengeras, lo.
Karena itu, kalau menggunakan wajan biasa, jangan pelit menggunakan minyak saat goreng ikan, ya.
Paling baik jika ikan bisa teredam seluruhnya.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR