Menurut Samsul, mantan suami Dewi Perssik ini harus beradaptasi dengan tren seperti Youtube yang ada sekarang.
"Bang Ipul (rencananya) bakal memasuki dunia YouTubers," ujar Samsul Hidayatullah kepada Tribunnews.com, Minggu (22/8/2021).
Samsul yakin, konten Saipul akan dinantikan penggemarnya karena sudah lama tidak tampil.
Nantinya, sejumlah konten akan menghiasi YouTube channel Saipul Jamil seperti konten prank dan vlog sehari-hari.
"Vlog diary, ada berbagi insha allah, terus prank juga," tutur Samsul.
"Podcast sih ada tapi Saipulnya masih belum minat, paling challange juga dan channel sudah disiapkan," bebernya.
Melansir laman Kompas.com, Saipul Jamil divonis tujuh tahun penjara oleh jaksa penuntut umum di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Sebelumnya, ia dituntut berdasarkan Pasal 82 Undang-undang Perlindungan Anak, dan seharusnya divonis 15 tahun penjara.
Hukuman yang diterimanya dipangkas oleh JPU, lantaran sang pedangdut berkelakuan baik saat menjalani persidangan.
Namun, baru setahun menjalani masa hukuman, Bang Ipul lagi-lagi terjerat kasus.
Pada tahun 2017 silam, ia terbukti sebagai tersangka dalam kasus suap panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Melansir laman Tribunnews.com, Saipul Jamil divonis dengan hukuman tiga tahun penjara.
Selain itu, sang pedangdut diwajibkan membayar denda sebesar Rp 100 juta, subsider 3 bulan kurungan penjara.
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Kondisi Rumah Saipul Jamil Kini Dilengkapi Studio Youtube, Jelang si Pedangdut Bebas Penjara,
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Banjarmasinpost.co.id,Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR